Suara.com - Selain menampilkan kisah yang menarik, beberapa drama Korea diambil di berbagai tempat yang indah dan menarik. hal tersebut sebagai pancingan agar orang yang menonton mau datang ke lokasi tempat mereka syuting.
Tak melulu berlatar hiruk pikuk kota Seoul, ada juga drama yang berlatar pedesaan. Selain cerita yang seru, pemandangan desa membuat penonton semakin tertarik dengan dramanya. Apalagi hawa pedesaan yang adem cocok banget ditonton saat ingin healing.
Suka nonton drama dengan latar belakang pemandangan desa? Yuk simak rangkumannya seperti yang sudah dihimpun dari berbagai sumber:
1. When the Weather is Fine (2020)

Memiliki latar pedesaan saat musim dingin, drama ini dibintangi Park Min Young dan Seo Kang Joon. When the Weather is Fine menceritakan kisah pemain selo bernama Mok Have Won yang kembali ke desa Bookhyun usai menjalani hidup yang tidak bahagia di kota.
Disana ia kembali bertemu dengan teman SMA nya, Eun Seob yang membuka toko buku. Keduanya mulai menjalani hubungan yang hangat sembari menyembuhkan luka masing-masing.
2. When the Camellia Blooms (2019)

Masih berlatar pedesaan, When the Camellia Blooms menunjukkan bagaimana masyarakat Korea memandang kisah cinta secara konvensional. Bergenre drama thriller, drama ini mengisahkan ibu tinggal bernama Dong Baek(Gong Hyo Jin) yang hidup di kota kecil, Ongsan.
Meski selalu jadi bahan gosip penduduk Desa, namun Hwang Yong Shik(Kang Ha Neul) tetap mencintainya.
Baca Juga: Ulang Tahun Ke-52 Tahun, Ini 5 Drama Populer Cha Seung Won
3. Heaven's Garden (2011)