Suara.com - Fedi Nuril turut ambil peran dalam film superhero Satria Dewa: Gatotkaca garapan Hanung Bramantyo. Menariknya, Fedi berperan sebagai antagonis.
Sesuai dengan judulnya, Satria Dewa: Gatotkaca didasari dari tokoh pewayangan Gatotkaca yang menceritakan tentang titisan dari tokoh tersebut. Rizky Nazar dipercaya memerankan karakter tituler.
Dalam film ini, Fedi Nuril berperan sebagai Aswatama. Aktor film Ayat-Ayat Cinta tersebut mengatakan bahwa ini adalah peran antagonis pertamanya.
"Sewaktu mas @hanungbramantyo mengajak gue terlibat di project ini, gue langsung excited! Ini pertama kalinya gue memerankan tokoh antagonis," ucap Fedi Nuril di unggahan terbarunya pada Selasa (7/6/2022).
Baca Juga: Daftar 10 Film Bioskop Terbaru Juni 2022, Ada Ngeri-Ngeri Sedap hingga Gatotkaca
Fedi Nuril melanjutkan dengan memuji kualitas film Satria Dewa: Gatotkaca yang sukses membuatnya takjub.
"Tadi malam gue menikmati filmnya secara utuh. Ternyata kualitas film Indonesia bisa dibuat sebagus itu! Film ini menunjukkan kompleksitas konsep 'jahat' dan 'baik' dengan visualisasi yang bikin gue tercengang," tutur aktor berusia 39 tahun tersebut.
Terakhir Fedi Nuril mengajak semua orang agar tak melewatkan film Satria Dewa: Gatotkaca, yang dijadwalkan tayang serentak di bioskop mulai Kamis, 9 Juni 2022.
Banyak warganet yang penasaran seperti apa akting Fedi Nuril sebagai tokoh antagonis, mengingat ini pertama kalinya sang aktor berperan jahat. Ada juga yang bercanda akhirnya Fedi tidak poligami lagi di film.
"Iya lah kali kali dikasih peran antagonis biar meresahkan. Jangan poligami, baik terus tapi meresahkan," komentar akun @na.anan6.
Baca Juga: Nonton Film Gatotkaca, Erick Thohir Ingin Pop Culture Indonesia Bisa Mendunia seperti Korea
"Memangnya tokoh-tokoh di Mahabharata ada yang poligami? Haha, semelekat itu," tambah akun @umy.sulistyowati.
"Identik sama film poligami ya ka can't wait sisi lain Mas Fahri jadi antagonis," imbuh akun @lheafeehily.
"Penasaran banget Bang Fedi jadi antagonis," ujar pemilik akun @dulrohman.9.
Seperti apa kata warganet, Fedi Nuril memang identik dengan peran kalem. Memerankan tokoh antagonis pasti menjadi tantang tersendiri baginya, mengingat dia harus mengubah imej di depan publik.
Kontributor : Chusnul Chotimah