Bikin Khawatir, Sebelah Mata Rey Mbayang Ditutup Perban

Selasa, 07 Juni 2022 | 19:20 WIB
Bikin Khawatir, Sebelah Mata Rey Mbayang Ditutup Perban
Rey Mbayang dengan kondisi matanya yang diperban. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rey Mbayang membagikan kondisi yang mengkhawatirkan. Salah satu matanya mengalami masalah hingga harus diperban.

Rey Mbayang memperlihatkan foto dengan wajah tertunduk lesu. Sementara perban persegi panjang menutupi sebelah mata hingga pipi.

Pemain film Cinta Subuh ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan pada Sabtu (14/5/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]
Pemain film Cinta Subuh ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan pada Sabtu (14/5/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]

"Baru aja beberapa jam yang lalu Allah cabut sebentar nikmat. Melihat dengan mata sebelah, rasanya sudah enggak nyaman," tulis Rey Mbayang di Instagram, Selasa (7/6/2022).

Rey Mbayang tidak menjelaskan apa yang membuat matanya harus diperban. Suami Dinda Hauw itu hanya menyinggung soal nikmat yang harus disyukuri.

Baca Juga: Nama Panjang Rey Mbayang Terungkap, Tulisan di KTP Bikin Penasaran

Dinda Hauw dan Rey Mbayang [Suara.com/Yuliani]
Dinda Hauw dan Rey Mbayang [Suara.com/Yuliani]

"Ya Allah semoga kita termasuk orang-orang yang selalu bersyukur dengan apa yang kita miliki, sebelum ditarik kembali nikmatnya," ucap bapak satu anak ini.

Bukan hanya sekadar diperban, Rey Mbayang bahkan sampai harus berkonsultasi ke dokter mata. 

Kondisi ini cukup membuat warganet yang melihatnya khawatir. Meski belum mengetahui penyebabnya, mereka mendoakan yang terbaik untuk Rey Mbayang.

Dinda Hauw dan Rey Mbayang. (Instagram)
Dinda Hauw dan Rey Mbayang. (Instagram)

"Sehat-sehat Rey," ucap akun @rdhewi29.

"Semoga lekas sembuh ka Rey," sahut akun @lutfiyahytjeva_.

Baca Juga: Kisah Unik di Balik FIlm Cinta Subuh buat Rey Mbayang dan Dinda Hauw

"Sehat-sehat ka, semoga cepat pulih," imbuh akun @keenari01.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI