Artis Korea Song Yoon Ah Ulang Tahun, Ini 6 Drama Terbarunya

Ismail Suara.Com
Selasa, 07 Juni 2022 | 15:59 WIB
Artis Korea Song Yoon Ah Ulang Tahun, Ini 6 Drama Terbarunya
Drama Terbaru Song Yoon Ah (Soompi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris senior Korea, Song Yoon Ah ulang tahun ke-49 menurut usia internasional pada hari ini, Selasa (7/6/2022). Dia terkenal karena membintangi film Jail Breakers (2002).

Setelah film tersebut kariernya semakin membaik dan membintangi beberapa serial yang hits, seperti Paper Crane (1998), The Boss (1999), Hotelier (2001), On Air (2008), Mama (2014), dan masih banyak lagi.

Walau usianya sudah 49 tahun, kariernya belum juga meredup. Beberapa tahun ke belakang dia beberapa kali membintangi drama baru.

Penasaran dengan beberapa drama terbaru Song Yoon Ah yang membuktikan kemampuan aktingnya yang brilian? Berikut rangkumannya yang telah dihimpun dari berbagai sumber:

1. Mama (2014)

Drama Terbaru Song Yoon Ah (Asianwiki)
Drama Terbaru Song Yoon Ah (Asianwiki)

Song Yoon Ah membuat comeback aktingnya tahun 2014 setelah hiatus kurang lebih 3 tahun lewat drama Mama. Ceritanya tentang seorang ibu tunggal yang sakit parah. Dia berusaha menemukan keluarga yang penuh kasih untuk putranya karena hidupnya tak lama lagi.

Hal ini yang membuatnya berteman dengan istri dari mantan kekasihnya. Akting Song Yoon Ah yang keren membuatnya memenangkan penghargaan Aktris Televisi Terbaik di Baeksang Arts Awards ke-51. Drama ini juga dibintangi oleh Jung Joon Ho, Moon Jeong Hee, Hong Jong Hyun, Yoon Chan Young dan lainnya.

2. Assembly (2015)

Drama Terbaru Song Yoon Ah (Asianwiki)
Drama Terbaru Song Yoon Ah (Asianwiki)

Setahun kemudian, Song Yoon Ah membintangi drama Assembly bersama Jung Jae Young, Taecyeon 2PM, Jang Hyun Sung, Park Young Gyu dan lainnya. Jung Jae Young berperan sebagai Jin Sang Pil, seorang tukang las di galangan kapal yang terpilih sebagai anggota majelis nasional.

Dia merupakan pria yang sederhana, pemberani dan lurus, namun kinerjanya sebagai anggota majelis nasional buruk. Dengan bantuan Choi In Gyeong (Song Yoon Ah), Jin Sang Pil akhirnya mampu menjadi anggota majelis nasional yang terhormat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI