Suara.com - Deddy Corbuzier resmi mengakhiri masa dudanya dengan menikahi Sabrina Chairunnisa. Acara ini digelar pada Senin (6/6/2022) di Fairmont Hotel, Jakarta Pusat secara sederhana dan hanya dihadiri oleh orang-orang terdekat.
Dalam pernikahannya itu, Deddy Corbuzier diketahui memberi mas kawin berupa seperangkat alat salat. Serta emas 66 gram dan uang tunai sebesar 2022 dolar Singapura atau setara dengan Rp 21 juta.
Meski sudah sering muncul, mungkin masih banyak yang belum tahu pekerjaan dari Sabrina Chairunnisa yang kini resmi menjadi istri Deddy Corbuzier. Nah, berikut informasi selengkapnya terkait hal tersebut.
Sabrina Chairunnisa diketahui pernah bergelut di dunia model. Tepatnya pada tahun 2011, ia sempat menjadi finalis Puteri Indonesia mewakili daerah Sumatera Utara.
Baca Juga: 5 Wanita yang Pernah Dekat dengan Deddy Corbuzier, Agnez Mo sampai Chika Jessica
Saat ini, profesi di bidang model dan kecantikan yang tengah digelutinya adalah beauty creator. Melalui akun Instagramnya @sabrinachairunnisa_, ia cukup sering membagikan tutorial make up.
Ia bahkan membuka usaha salon kecantikan bernama ADELINÉE dengan spesialisasi bulu mata, alis, dan kuku yang berlokasi di Jakarta Selatan.
Selain itu, Sabrina juga aktif sebagai konten kreator Youtube dengan kanal "Sabrina Chairunnisa" yang sudah memiliki lebih dari 850 ribu pengikut. Videonya sendiri kebanyakan berisi kegiatan sehari-hari termasuk saat bersama Deddy Corbuzier dan Azka (anak Deddy).
Sabrina Chairunnisa ini lahir di Medan, 19 November 2022. Ia merupakan anak dari pasangan Irwan Hasbullah dan Aminah Nasution.
Ia lulus dengan gelar sarjana dari Universitas Trisakti serta melanjutkan pendidikan magister Ilmu Komunikasi di Universitas Pelita Harapan (UPH).
Baca Juga: Menikahi Sabrina Chairunnisa, Gelar PhD Deddy Corbuzier Jadi Sorotan Netizen
Konsep pernikahan Deddy dan Sabrina sendiri mengusung perpaduan wedding secara internasional dan semi tradisional. Dekorasinya pun didominasi bunga-bungaan warna pastel.
Deddy Corbuzier terlihat mengenakan setelan jas berwarna abu-abu, kemeja putih dan dasi hitam. Sementara itu, Sabrina Chairunnisa memakai kebaya modern berwarna ungu muda.
Dalam pernikahan itu, Deddy Corbuzier menunjuk AM Hendropriyono dan Jaksa Agung ST Burhanuddin untuk menjadi saksi pernikahannya, serta memilih Gus Miftah sebagai penasihat pernikahan.
Terkait pernikahan, Deddy Corbuzier sebenarnya sudah memberi "kode" melalui akun Instagramnya. Ia mengumumkan hiatus dari media sosial untuk beberapa waktu.
Kabar itu sempat membuat penasaran banyak orang. Warganet bertanya-tanya alasannya hingga tidak sedikit yang berspekulasi jika Deddy akan beribadah haji atau menikah.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti