Bertarung di Satria Dewa Gatotkaca, Rizky Nazar Takut Kena Pukul Yayan Ruhian

Senin, 06 Juni 2022 | 20:05 WIB
Bertarung di Satria Dewa Gatotkaca, Rizky Nazar Takut Kena Pukul Yayan Ruhian
Pemain film Satria Dewa: Gatotkaca, Rizky Nazar memberikan konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rizky Nazar mendapat kesempatan beradu akting dengan aktor laga Yayan Ruhian di film Satria Dewa Gatotkaca. Ini menjadi sebuah tantangan besar bagi aktor 26 tahun tersebut.

"Ya senang banget, suatu pengalaman yang enggak pernah gue lupain, bisa fighting bareng salah satu aktor laga terbaik Indonesia dalam satu adegan, itu luar biasa," ujar Rizky Nazar di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta, Senin (6/6/2022).

Pemain film Satria Dewa: Gatotkaca, Yayan Ruhian ditemui saat konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pemain film Satria Dewa: Gatotkaca, Yayan Ruhian ditemui saat konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Meski di sisi lain, Rizky Nazar juga terbebani saat harus bertarung melawan Yayan Ruhian di film tersebut. Mengingat Yayan sudah sangat sering memainkan adegan laga di layar lebar, bahkan hingga ke Hollywood.

"Beban juga sih, pasti gue kelihatan cupu banget kan di depan mereka," kata Rizky Nazar.

Baca Juga: Fedi Nuril Tampil di Film Satria Dewa Gatotkaca, Perannya Bikin Bingung

Rizky Nazar bahkan sempat takut benar-benar terkena pukul ketika beradegan melawan Yayan Ruhian.

Pemain film Satria Dewa: Gatotkaca, Rizky Nazar ditemui saat konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pemain film Satria Dewa: Gatotkaca, Rizky Nazar ditemui saat konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

"Wah iya tuh, gue takut kelepasan pukul. Entar gimana kalau gue dibalas kan," imbuh bintang film Mekah Im Comming ini.

Beruntung, ketakutan Rizky Nazar tidak terjadi. Ia justru mendapat banyak pelajaran dari Yayan Ruhian untuk berakting laga.

"Mereka membantu banget, merhatiin gerakan gue banget. Jadi selalu nanyain, 'Rizky enaknya gimana biar temponya dapat?' Mereka benar-benar mendidik banget, enggak ada egoisnya sama sekali," ucap kekasih Syifa Hadju ini.

Para pemain, sutradara, dan produser film Satria Dewa: Gatotkaca berfoto bersama saat konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Para pemain, sutradara, dan produser film Satria Dewa: Gatotkaca berfoto bersama saat konferensi pers film terbarunya di Epicentrum XXI, Jakarta, Senin (6/6/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Sebagaimana diketahui, Rizky Nazar didapuk sebagai pemeran utama dalam film Satria Dewa Gatotkaca. Ia bersyukur karena dipercaya Hanung Bramantyo memainkan karakter dan cerita yang tidak biasa.

Baca Juga: 8 Rekomendasi Film Mancanegara hingga Dalam Negeri yang Tayang Juni 2022

"Ceritanya menarik ya, cerita perwayangan yang menarik dan enggak kami tahu. Ternyata ceritanya kompleks juga gitu, menarik juga," ucap Rizky Nazar.

Film Satria Dewa Gatotkaca sendiri rencananya akan mulai tayang di bioskop pada 9 Juni 2022. Selain Rizky Nazar, film yang disutradarai ini Hanung Bramantyo ini juga dibintangi Omar Danie, Fedi Nuril, Yasmin Napper, Aghniny Haque, Sigi Wimala, Cecep Arif Rahman dan lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI