Suara.com - Industri musik Tanah Air sempat menyambut kemunculan grup duo T2 pada 2005. Kala itu, dua jebolan ajang Akademi Fantasi Indosiar yakni Kartika Yudia Ramlan (Tika) dan Prastiwi Dwiarti (Tiwi) memulai karier profesional mereka di panggung musik.
Meski Tika dan Tiwi tidak menjadi juara kompetisi, publik tetap mengakui kualitas mereka di dunia tarik suara.
Hal itu dibuktikan lewat kesuksesan T2 di album debut mereka yang bertajuk OK pada 2007. Di mana kedua penyanyi menyabet titel Platinum Award atas penjualan 125 ribu kopi album hingga Mei 2008.
Tak berhenti sampai di situ, T2 kemudian menciptakan beberapa album untuk menjaga eksistensi mereka di industri musik. Diantaranya seperti Malu Malu Dong (2008) dan Cinta Gila (2011).

Sayang, karir bermusik T2 perlahan redup setelah album ketiga mereka rilis. Tika dan Tiwi bahkan memilih membubarkan diri pada 2014.
Namun belakangan, beredar kabar bahwa Tika dan Tiwi berencana menghidupkan lagi grup duo yang membesarkan nama mereka. Kedua personel T2 bahkan sudah beberapa kali tampil satu panggung lagi.
Lantas benarkah Tika dan Tiwi bersatu lagi dalam grup T2 setelah 8 tahun terpisah? Berikut hasil perbincangan dengan Tika:
T2 apa kabar?
Sudah berjalan lagi beberapa bulan. Kayak nyanyi bareng, isi acara.
Baca Juga: Interview: Kebahagiaan Anisa Rahma Hamil Anak Pertama Usai Penantian Panjang
Ada proyek terdekat untuk T2?