Ia mengalami lebam di mata kanan serta luka di hidung dan bibir.
Belum diketahui penyebab pelaku tersulut emosi hingga memukuli Justin Frederick.
Namun, pihak keluarga bersyukur karena ada pengguna tol yang mengabadikan peristiwa itu.
"Untung ada yang merekam video," tutur Indah Kurnia.
Justin Frederick telah melaporkan kejadian itu ke Polda Metro Jaya, Jakarta.
![Adik Verlita Evelyn, Justin Frederick dengan wajah bonyok usai mendapat pemukulan oleh dua orang di ruas Jalan Tol Dalam Kota, Jakarta, Sabtu (4/6/2022). [istimewa]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/06/04/41572-adik-verlita-evelyn-justin-frederick.jpg)
Menurut keterangan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, laporan Justin sedang diproses.
"Sedang ditangani Ditkrimum," ucap Endra.