Suara.com - Drama Welcome to Wedding Hell belum tamat salah satu bintangnya, Lee Yeon Hee sudah mendapat tawaran bermain drama baru berjudul Race.
Saking penasaran dengan Race banyak para penggemar Korea mencari tahu fakta-fakta dari drama tersebut.
Dilansir Soompi kemarin, Selain Lee Yeon Hee ada juga artis lain seperti Hong Jong Hyun, Moon So Ri, dan Yunho TVXQ yang kabarnya akan membintangi drama baru bertajuk Race (judul literal).
Drama Race merupakan drama perkantoran romantis baru yang ditulis oleh penulis skenario Kim Ru Ri dari Hyena. Penasaran dengan fakta Race yang berencana menggaet Yunho TVXQ cs ini, yuk langsung saja kepoin ulasannya di bawah ini.
Simak jalan cerita serta fakta peran yang ditawarkan ke mereka seperti dilansir dari Soompi dan berbagai sumber lainnya.
1. Cerita Race Karya Penulis Drakor Hits Hyena

Dilansir Soompi, OSEN melaporkan bahwa Lee Yeon Hee dan Hong Jong Hyun secara positif meninjau tawaran untuk membintangi drama Race (judul literal) karya penulis skenario Kim Ru Ri dari Hyena. Hyena merupakan drama hits tahun 2020 yang dibintangi oleh Kim Hye Soo dan Joo Ji Hoon.
Tidak hanya mereka berdua, YTN juga melaporkan bahwa Moon So Ri juga menerima tawaran untuk drama tersebut dan sedang meninjau secara positif. Begitu juga Sports Chosun yang mengungkap bahwa Yunho kemungkinan akan bergabung dengan drama Race sebagai salah satu pemeran utama.
Race merupakan drama yang menangkap kisah orang-orang yang berlomba untuk berjuang hidup di era digital di mana segalanya berubah dengan cepat. Drama ini berpusat di sekitar kehidupan kantor dan kisah asmara Park Yoon Jo (Lee Yeon Hee) dan Ryu Jae Min (Hong Jong Hyun).
Baca Juga: Yunho TVXQ dan Lee Yeon Hee Siap Beradu Akting di Drama Terbaru Berjudul Race
2. Karakter yang Ditawarkan ke Lee Yeon Hee