Suara.com - Kuasa hukum Iqlima Kim, Razman Arif Nasution menyatakan siap menghadapi laporan Hotman Paris Hutapea. Menurut Razman, ia dan kliennya siap meladeni Hotman.
"Enggak ada masalah, saya enjoy. Iqlima juga enjoy," ujar Razman Arif Nasution, dalam sebuah tayangan Intens Investigasi, Selasa (31/5/2022).
Bagi Razman Arif Nasution, tidak ada alasan bagi Iqlima Kim untuk takut menghadapi laporan Hotman Paris Hutapea. Sebab mereka juga membuat aduan balik terhadap pengacara 62 tahun tersebut.
"Kami kan juga buat pengaduan dan diterima juga di Bareskrim," kata Razman Arif Nasution.
Baca Juga: Puput Sudrajat Akur dengan Haji Faisal, Gary Iskak Bebas!
Daripada memusingkan laporan Hotman Paris Hutapea, Razman Arif Nasution memilih mengajak Iqlima Kim beradu melawan seteru mereka dalam proses pembuktian atas aduan masing-masing.
"Kami hadapi dan kami siap buka-bukaan," kata Razman menegaskan.
Sebagaimana diberitakan, Hotman Paris Hutapea mengadukan Iqlima Kim dan Razman Arif Nasution ke Bareskrim Polri pada 10 Mei 2022. Hotman melaporkan mereka atas dugaan pencemaran nama baik.
Hotman Paris melaporkan Iqlima Kim dan Razman Arif karena ia tak terima dituduh melakukan pelecehan terhadap Iqlima, yang merupakan mantan asprinya sendiri.
Iqlima Kim mengaku dilecehkan Hotman Paris pada Februari 2022. Menurut cerita Kim, Hotman memaksanya memakai busana seksi.
Baca Juga: Sosok Razman Arif Nasution Dibongkar dr Richard Lee, Uya Kuya: Pengacara atau Ormas Sih?
Tak cukup sampai di situ, Iqlima Kim juga bercerita bahwa Hotman Paris Hutapea bisa melakukan kekerasan fisik bila permintaannya tidak dituruti.
Hotman Paris Hutapea membantah tudingan Iqlima Kim. Ia menyebut Kim sendiri yang secara sadar menggodanya dan pernah mengirim foto serta video seksi.