
8. Bukan hanya Babe Cabita saja yang bikin pangling. Gaya Abdel dalam potret yang diambil tahun 1989 itu juga sukses membuat netizen kaget. Saat itu Abdel masih SMA, lho.

9. Kalau yang ini adalah potret Soleh Solihun saat lulus SMA pada 1997. Dengan rambut belah tengah, penampilannya memakai seragam SMA yang dicoret-coret cukup manglingi.

10. Marshel Widianto juga sudah konyol sejak SMA, guys. Namun saat itu rambutnya masih cepak, membuat orang pangling.

Itu dia deretan potret komedian saat masih SMA. Ada idolamu?