Suara.com - Boyband asal Korea Selatan, TO1 mendadak mengumumkan bahwa menghentikan semua kegiatan grup untuk sementara waktu.
Pengumuman ini disampaikan langsung oleh pihak agensi TO1, WAKEONE Entertainment sebagaimana dilansir Soompi pada Jumat (27/5/2022).
"Halo, ini WAKEONE. Pertama-tama, terima kasih atas dukungan Anda untuk KCON 2022 Premiere. Mulai hari ini, TO1 sementara akan membutuhkan waktu untuk reorganisasi," ujarnya mengawali.
Dia menjelaskan bahwa termasuk para member nantinya juga akan hiatus dari media sosial.
Baca Juga: Jo Yu Ri Eks IZ*ONE Umumkan Judul Mini Album Comeback Pertamanya
"Selama periode reorganisasi, para anggota tidak hanya akan menghentikan semua aktivitas yang dijadwalkan tetapi juga aktivitas media sosial mereka, seperti fan cafe, Twitter, dan Bubble," tuturnya.
Selama masa vakum ini, para anggota bakal fokus mempersiapkan album baru. Agensi pun berharap para penggemar bisa mengerti atas keputusan ini.
"Anggota TO1 akan menggunakan waktu ini untuk mengisi ulang dan mempersiapkan album berikutnya, jadi kami meminta pengertian Anda," jelas WAKEONE Entertainment.
Namun begitu, WAKEONE Entertainment menerangkan kalau Jaeyun tetap menjadi pembawa acara After School Club. Jadwalnya di sana tetap berlaku.
"Jaeyun akan terus menjadi pembawa acara After School Club Arirang TV setiap hari Selasa. Kami berjanji untuk kembali dengan lebih dewasa. Terima kasih," katanya mengakhiri.
Baca Juga: Bikin Kaget, Agensi Umumkan Chi Hoon TO1 Hengkang dari Grup
Sekedar mengingatkan, TO1 dulunya debut dengan nama TOO pada 2020. Mereka merupakan grup bentukan dari ajang survival, World Klass.
Selama dua tahun berkarier, TO1 sudah meluncurkan lagu seperti Magnlia, Don't Fear Now hingga Step By Step.