Suara.com - Film ternama tahun 1986, Top Gun kini kembali rilis dengan aktor kawakan ternama, Tom Cruise sebagai pemeran utama. Kali ini, Tom Cruise akan disandingkan dengan aktor Jennifer Connelly hingga Miles Teller dalam film Top Gun: Maverick yang dirilis sejak Selasa (24/5/2022).
Sekuel ini menceritakan tentang seorang pilot angkatan laut bernama Pete Maverick Mitchell dan bergenre action. Kesuksesan film terdahulunya di tahun 1986 membuat para penggemar rela menunggu 35 tahun demi menyaksikan sekuel ini.
Ceritanya, Tom Cruise yang berperan sebagai Pete akan mengalami banyak konflik. Tak ayal film Top Gun: Maverick akan membuat pencinta film ini ikut bernostalgia dengan kejadian 35 tahun lalu.
Simak beberapa fakta menarik mengenai film ini:
1. Berasal dari artikel majalah
Siapa yang mengira film ternama ini awalnya bukan terinspirasi dari novel seperti film kebanyakan, namun malah berasal dari sebuah artikel di majalah California yang terbit pada Mei 2023.
Sebelumnya, artikel ini berjudul "Top Guns" karya Ehud Yonay. Karya tersebut menceritakan soal perjuangan dan eksplorasi seorang pilot pesawat tempur di Naval Air Station San Diego USA.
Setelah melewati banyak penggubahan, film ini pun tayang pertama kali pada tahun 1986 dan menjadi jajaran top film pada saat itu.
2. Disutradarai oleh Joseph Kosinski
Baca Juga: Ulasan Film Top Gun: Maverick, Dendam yang Berujung Haru
Sutradara Joseph Kosinski menjadi salah satu "pemeran" utama dalam syuting film Top Gun ini. Bahkan, ia pernah mengungkap bahwa Tom Cruise dan Miles Teller adalah aktor ternama yang selalu ia kunci dalam setiap film yang ia garap.