Suara.com - Naysila Mirdad merayakan ulang tahunnya yang ke-34 pada Senin (23/5/2022). Perayaan ulang tahunnya terasa spesial karena turut dihadiri oleh sang kekasih, Arfito Hutagalung.
Semakin heboh, Arfito tanpa ragu menyumbangkan suara emasnya di acara ulang tahun Naysila Mirdad.
Lantas seperti apa momen ulang tahun Naysila Mirdad? Yuk intip potret-potretnya berikut ini.
1. Naysila Mirdad mendapat surprise ulang tahun dari teman-temannya. Tampil dengan gaun berwarna merah, mata Naysila Mirdad ditutup kain hitam sambil digandeng Arfito Hutagalung ke dalam ruangan pesta.

2. Kejutan ulang tahun pada malam itu dinilai Naysila Mirdad luar biasa dan sempurna. Naysila Mirdad mengaku hanya bisa bersyukur setelah menerima kejutan dari sang kekasih tersebut.

3. Salah satu geng Naysila Mirdad yang datang rupanya kompak mengenakan outfit serba putih. Saat penutup mata dibuka dan melihat rekan-rekan sudah berada di hadapannya, Naysila Mirdad tak bisa menyembunyikan ekspresi terkejut sekaligus bahagia hingga meneteskan air mata.

4. Naysila Mirdad pun langsung memeluk Arfito Hutagalung. Kendati hubungan mereka belum lama diketahui publik, kemesraan tak canggung dipertontonkan Naysila dan Arfito.

5. Riuh sorakan rekan-rekan juga tak membuat Naysila Mirdad dan Arfito Hutagalung menghentikan kemesraan mereka. Menurut salah satu sahabat, ia tak pernah melihat Naysila Mirdad sebahagia saat itu.

6. Arfito Hutagalung sukses membuat kejutan ulang tahun untuk Naysila Mirdad. Salah satu strateginya adalah menghubungi rekan-rekan Naysila Mirdad agar mengaku tidak bisa hadir saat diundang untuk makan malam.

7. Di tengah-tengah acara, Arfito Hutagalung juga sempat menyanyikan sebuah lagu untuk Naysila Mirdad. Adik Nana Mirdad tersebut tampak tersipu, apalagi Arfito langsung mengecup keningnya setelah bernyanyi.