Suara.com - Ayu Aulia kembali membawa kabar mengejutkan setelah percobaan bunuh diri yang dilakukannya beberapa waktu lalu. Kali ini Ayu mengaku sakit parah.
Lewat unggahan di Instagram, Ayu Aulia mengungkapkan kondisinya yang mengkhawatirkan bersama dua potret dirinya dirawat di rumah sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat.
Model cantik yang dikabarkan pernah dekat dengan Zikri Daulay ini mengaku sedang berjuang melawan penyakit leukemia (kanker darah) dan peradangan rahim.
![Ayu Aulia mengidap leukemia dan masalah pada rahimnya. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/21/70226-ayu-aulia.jpg)
"Hai guys aku terkena penyakit leukemia dan peradangan rahim sehingga rahim ku harus diambil dan aku masih harus berjuang karena fungsi ginjalku sudah tidak baik lagi," ujar Ayu Aulia dikutip dari unggahannya pada Sabtu (21/5/2022).
Ayu Aulia kemudian meminta didoakan agar cepat sembuh dan pulih dari penyakitnya ini.
"Doain yah teman-teman. Semoga aku bisa cepat sembuh dan bisa menghibur kalian lagi," tulis model berusia 29 tahun tersebut.
Banyak artis yang mendoakan lewat komentar yang mereka di postingan Ayu. Mereka berharap Ayu bisa kuat menghadapi cobaan.
![Model Ayu Aulia memberikan keterangan pers setibanya di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (10/3/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/10/41817-ayu-aulia-di-polres-metro-jakarta-selatan.jpg)
"Cepet sembuh cantikkkkk," tulis Astrid Kuya.
"Ayuuu, aku tau kamu kuat. Ayo semangat sembuh yah," sahut Fahmi Aditian manajer Ayu.
Baca Juga: Lepas Hijab, Ayu Aulia Berani Tampil Vulgar di Bulan Puasa
"Cepat sembuh kak Ayu," imbuh Ario Setiawan vokalis band Lyla.