Profil Jehian Panangian Sijabat, Manajer yang Bongkar Perselingkuhan Istri Turah Parthayana

Farah Nabilla
Profil Jehian Panangian Sijabat, Manajer yang Bongkar Perselingkuhan Istri Turah Parthayana
Jehian Panangian Sijabat (Instagram/@jehianps)

Jehian Panangian Sijabat membongkar perselingkuhan yang dilakukan istri Turah Parthayana.

Sejumlah influencer yang bernaung di bawah bendera tersebut diantaranya, Jerome Polin/Nihongo Mantappu (IG: @jeromepolin), Jang Hansol/Korea Reomit (@hansoljang110), Turah Parthayana (@turahparthayana), Leonardo Edwin (@leo_edw), Maria Clarin (@mariadelouvre), Erika Ebisawa (@erika_ebisawa), Takuya Ohsawa (@oke_jadi), dan Waseda Mantappu Boys yang terdiri dari Tomo, Otsuka, dan Yusuke.

“Talent saya ada yang di Korea, Jepang, AS, Rusia. Mereka bikin konten untuk orang Indonesia," kata Jehian.

Menurut kakak kandung Jerome Polin ini, menjadi manager sejumlah influencer dalam dan luar negeri memiliki banyak tantangan.

Diantaranya perbedaan zona waktu, peraturan hingga kultur sejumlah perusahaan multinasional yang menjadi kliennya.

Baca Juga: 7 Potret Artis Rayakan Nyepi 2025, Happy Salma Ikut Pawai Ogoh-Ogoh

Dan kini ia pun melebarkan sayapnya hingga ke ranah bisnis Food and Beverages. Yakni dengan membuka gerai minuman yang diberi nama Menantea, pada 10 April 2021.

Salah satu strategi marketing yang ia gunakan untuk mempromosikan Menantea, adlah dengan membuat akun instagram resmi yakni @menantea.toko.

Tak disangka, antusias warganet begitu besar, ehingga akun tersebut langsung memperoleh 100 ribu pengikut, di hari pertama akun tersebut dibuat.  

Namun ia menjalaninya dengan tekun dan serius, sehingga sejumlah tantangan tersebut bisa ia hadapi. Alhasil, kini ia bisa meraup omzet hingga Rp30 miliar dalam sebulan.

Kini sejumlah influencer yang ditangani Jehian telah memperoleh kesuksesan. Jumlah follower dan subcrriber di media sosial terus meningkat, hingga belasan juta. Hal ini dapat diraih berkat tangan dingin Jehian.

Baca Juga: Jerome Polin Dikecam Nakes, Manajer dan Calon Dokter Pembuat Konten Minta Maaf

Kontributor : Damayanti Kahyangan