5 Kontroversi Iqlima Kim, Ngaku Dilecehkan Hotman Paris Hingga Kena Santet

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 12 Mei 2022 | 14:40 WIB
5 Kontroversi Iqlima Kim, Ngaku Dilecehkan Hotman Paris Hingga Kena Santet
Pose Hotman Paris saat bersama Iqlima Kim (Instagram/@hotmanparisofficial)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Iqlima Kim mulai dikenal publik setelah dirinya menjadi asisten pribadi pengacara kondang super tajir, Hotman Paris Hutapea.

Namanya melambung, meski Iqlima Kim dia bukan seorang artis dan selebritis papan atas. Namun ia pernah mencicipi dunia hiburan dengan bermain sinetron di salah satu televisi Indonesia.

Kini namanya semakin dikenal di media sosial karena sejumlah kontroversinya dengan Hotman Paris.

Setelah menyatakan mengundurkan diri menjadi asisten pribadi Hotman Paris, Iqlima mengaku merasa dilecehkan oleh Hotman ketika berada dalam mobil.

Apa saja kontroversi Iqlima Kim? Berikut diantaranya

1.       Mengaku Dilecehkan Hotman paris

Selain menjadi asisten Hotman Paris Hutapea, ibu satu anak ini juga berprofesi sebagai pengusaha bisnis kecantikan yang berlokasi di Jakarta dan Sukabumi.

Awalnya Iqlima bertemu dengan Hotman Paris di sebuah klub malam saat ia mengadiri ulang tahun rekannya. Ia bersama teman-temannya berfoto bersama dengan Hotman Paris yang berujung bertukar nomor telepon.

Keesokan harinya, Hotman Paris bertemu dengan Iqlima dan meminta ia agar menjadi Asisten pribadinya yang ke-9.

Baca Juga: Seteru Memanas, Hotman Paris ke Iqlima Kim: Kita Ada Hubungan Khusus, Akui Saja

Setelah lima kali mendampingi Hotman Paris hingga ada cek-cok diantara keduanya, Iqlima pun mengundurkan diri sebagai Asisten karena mengaku telah dilecehkan oleh Hotman Paris dalam mobil.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI