Suara.com - Dik Doank unggah potret langka kebersamaannya dengan Ahmad Dhani. Terbilang langka lantaran foto tersebut cukup menggambarkan keakraban mereka sebagai sahabat.
Di dalam foto, Dik Doank terlihat mencium kepala dari suami Mulan Jameela. Sementara Ahmad Dhani tersenyum ke arah kamera.
"Orang pinter bicara butuh pendengar yang baik," tulis Dik Doank mengawali caption tersebut dikutip Kamis (12/5/2022).
Selanjutnya, Dik Doank menyinggung soal saling memaafkan. Diduga, unggahan tersebut terkait perayaan Hari Raya Idul Fitri kemarin.
Baca Juga: 5 Artis Punya Makam di Rumahnya Sendiri, Ada Ahmad Dhani dan Iwan Fals
"Saling memaafkan dan saling mendoakan. Alfatihah," tulis Dik Doank.
Bisa ditebak, unggahan Dik Doank ini memantik komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang senang dengan pertemuan dua musisi itu.
"Duo legend nusantara," komentar akun mustafadebu.
"Tuhan memberkati," komentar yoramjacobs27.
"Musisi legend yang rendah hati. Kalau bang Dhani agak keras, tapi pada kebenaran," komentar marcus._212.
Baca Juga: Mulan Jameela dan Ahmad Dhani Rayakan Lebaran Bareng Anak-Anak, Potret Safeea Bikin Salfok
"I like sufistic lovers reunion," komentar avan_garde.
"Duanya idola saya Dik Doank dan Mas Dhani," komentar thambung_dalle_75.
Ahmad Dhani dan Dik Doank memang sudah bersahabat sejak lama. Dik Doank bahkan pernah membela Dhani saat sahabatnya itu dituduh melakukan ujaran kebencian dan bersikap sombong.
"Menamakan dirinya saja DEWA! Tapi sesungguhnya dia pribadi yang rendah hati," tulis Dik Doank lewat akun media sosialnya pada 2020.