Medina Zein Dirawat Karena Bipolar, Apa Saja Gejala, Jenis dan Dampaknya Bagi Hidup?

Kamis, 12 Mei 2022 | 10:43 WIB
Medina Zein Dirawat Karena Bipolar, Apa Saja Gejala, Jenis dan Dampaknya Bagi Hidup?
Medina Zein [Instagram/@medinazein92]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Medina Zein dikabarkan tengah mengidap bipolar. Dirinya dikakabarkan akan dirawat selama 14 hari di sebuah rumah sakit yang berada di daerah Bandung, Jawa Barat. Perawatan tersebut dilakukan demi mengobati penyakit yang diidapnya.

Lantas apasih bipolar tersebut? Serta gejala, jenis, dan dampak dari penyakit bipolar ini? Berikut penjelasannya, yang dirangkum dari berbagai sumber.

Bipolar atau bipolar disorder merupakan gangguan mental yang menyebabkan perubahan suasana hati, energi, tingkat aktivitas, konsentrasi, serta kemampuan untuk melakukan kegiatan sehari-hari.

Perubahan mood yang dialami oleh seorang yang mengidap penyakit bipolar ini akan terjadi secara ekstrem. Pengidapnya juga dapat mengalami perubahan mood secara tiba-tiba, dari yang asalnya sangat bahagia (manik) menjadi sangat sedih (depresi).

Gejala-Gejala dan Jenis Bipolar

Berikut ini penjelasan mengenai jenis bipolar dan gejala bagi seorang yang mengidapnya:

1. Episode manik

Merupakan gejala gangguan bipolar episode pertama. Pada gejala episode manik ini, pengidap akan terpicu pada suatu kondisi pada psikosis, yakni perasaan asing terhadap dunia di sekitar), untuk mengatasi hal ini maka harus dilakukan perawatan inap di sebuah rumah sakit.

Episode manik ini akan diikuti dengan gejala-gejala lain, di antaranya hasrat secara seksual meningkat, pikiran terputus dan lebih cepat, adanya kegembiraan atau euforia yang tidak pantas, penilaian terhadap sesuatu yang buruk, kebutuhan tidur yang menurun karena energi yang dikeluarkan cukup tinggi.

Baca Juga: 4 Artis Pernah Bermasalah soal Duit Dengan Medina Zein, Rugi Ratusan Juta!

Selain itu, pengidap juga akan mengalami gejala seperti peningkatan kecepatan pada saat berbicara, memiliki pemikiran untuk bisa melakukan banyak hal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI