Jika sudah merencanakannya, tetap harus mendapat persetujuan dari kantor pusat. Ferrari menetapkan aturan ini untuk menjaga integritas merek kepada pelanggannya yang paling setia.
Sementara ini, pihak Justin Bieber maupun perusahaan mobil tersebut belum memberikan konfirmasi.
Namun jika ini benar adanya, Justin Bieber bukan satu-satunya selebriti yang dicekal Ferrari. Sebelumnya sudah ada nama Kim Kardashian, Nicolas Cage, Tyga, dan 50 Cent.