Suara.com - Ayu Ting Ting punya keluarga yang sudah tak diragukan lagi kekompakannya, bahkan soal urusan pakaian sekalipun! Lantas seperti apa baju lebaran keluarga Ayu Ting Ting yang selalu tampil seragam ini?
Dengan model dan warna berbeda dari tahun ke tahun, seragam Lebaran keluarga Ayu Ting Ting bisa banget dijadikan inspirasi, lho. Seperti apa? Yuk intip!
1. Agar tak terasa monoton, keluarga Ayu Ting Ting pernah memakai seragam Lebaran putih dengan renda di bagian bawah busana mereka.
2. Lebaran identik dengan warna putih karena memiliki arti kembali ke fitrah atau suci. Seragam Lebaran keluarga Ayu Ting Ting ini terkesan sederhana dengan warna putih yang dominan.
3. Seragam Lebaran simple lainnya dari keluarga Ayu Ting Ting, tetap dengan warna dasar putih, tetapi dipercantik dengan motif bunga-bunga berwarna biru dan ungu.
4. Kalau yang ini tetap dengan warna putih dominan, namun keluarga Ayu memasangkannya dengan bawahan biru sehingga adem dipandang mata.
5. Warna ungu juga pernah dipilih keluarga Ayu Ting Ting untuk seragam Lebaran mereka. Meski agak mencolok, warna ini terlihat cantik dikenakan sebagai seragam.
6. Tak melulu putih, keluarga Ayu Ting Ting juga pernah memilih warna lain untuk seragam Lebaran mereka, salah satunya abu-abu seperti dalam potret mereka ini.
7. Tampil anti-mainstream, kali ini keluarga Ayu Ting Ting kompak memakai seragam kuning kehijau-hijauan dengan motif garis diagonal yang unik.
8. Seragam keluarga Ayu Ting Ting yang satu ini mengusung konsep batik yang bisa dikenakan lagi untuk momen-momen selain Lebaran.
9. Padu padan tunik dan rok plisket dengan warna coklat dan abu-abu ini boleh juga dijadikan inspirasi seragam Lebaran untuk keluarga.
10. Warna abu-abu dan coklat muda rupanya terlihat cantik untuk seragam Lebaran. Kombinasi warna ini memberikan kesan yang kalem.
11. Seragam Lebaran keluarga Ayu Ting Ting tahun ini, dominan warna coklat untuk gamis brokat dengan desain tak berlebihan. Boleh juga nih dibuat inspirasi!
Itu dia deretan inspirasi seragam Lebaran keluarga Ayu Ting Ting dari tahun ke tahun. Dari semuanya, yang mana favoritmu?
Kontributor : Chusnul Chotimah