Suara.com - Bintang sinetron Fidya Meilia menyambut Idul Fitri 2022 ini dengan suka cita. Salah satu alasannya tentu saja, karena di tahun ini berlebaran sudah diizinkan menerima tamu dan bertemu dengan kerabat serta para sahabat.
"Setelah dua tahun lebaran enggak boleh bertatap muka, tahun ini rasanya spesial banget. Kita sebagai umat muslim pasti kurang lengkap kalau lebaran enggak maaf-maafan secara langsung," kata Fidya Meilia, ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Bagi Fidya Meilia, Idul Fitri adalah momen untuk maaf memaafkan dan berkumpul bareng keluarga. Selain itu, makan-makanan lebaran juga ditunggu bintang sinetron IPA & IPS ini.
"Ketupat, rendang, opor, itu makanan setahun selai dan aku paling tunggu-tunggu," ujar Fidya Meilia.
Baca Juga: Ratusan Mobil Hias Ramaikan Pawai Takbir di Kota Medan, Bobby Nasution: Ini Sudah Sangat Dirindukan
Tapi khusus di Idul Fitri tahun ini, Fidya Meilia telah mempersiapkan angpau yang akan ia bagi-bagikan kepada anak kecil, baik itu adik, keponakan maupun tetangga sekitar rumah. Sejak jauh-jauh hari, Fidya rupanya sudah menukarkan duitnya dengan lembaran uang pecahan Rp 5.000.
"Ya aku memang senang sekali sama anak kecil dan saatnya aku berbagai ke adik-adik. Walaupun hanya Rp 5.000 saja, tapi kan ini uang baru. Anak kecil itu senang banget kalau dikasih uang baru," imbuh cewek yang duduk di bangku kelas 2 SMA ini.
Fidya Meilia pun berharap Idul Fitri tahun ini menjadi momen kebaikan untuk seluruh umat Muslim dan orang Indonesa.
"Aku dan keluarga mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1443 hijriah, mohon maaf lahir dan batin ya. Khususnya teman-teman pemain sinetron IPA & IPS serta teman-teman sekolah dan tetangga serta saudara ku semuanya," tutur Fidya Meilia.