Suara.com - Ernest Prakasa belakangan mulai jarang tampil sebagai komika. Ia kini lebih sibuk mengembangkan diri di dunia barunya sebagai sutradara dan produser film.
Namun dibalik itu, Ernest Prakasa juga punya keresahan atas keputusannya mengurangi jadwal tampil sebagai komika.
Saat hadir di Podcast Warung Kopi (PWK) di kanal YouTube HAS Creative pada 27 April 2022, lelaki 40 tahun mengaku kapok menerima tawaran manggung dari acara-acara perusahaan.
"Capek gue," ungkap Ernest Prakasa, dikutip Jumat (29/4/2022).
Ernest Prakasa kemudian berbagi cerita tentang salah satu pengalaman saat diminta tampil hanya untuk mengisi kekosongan di sebuah acara perusahaan otomotif.
"Jadi pas gue naik panggung, ternyata dibarengin sama tim sales jualan. Itu satu meja, satu sales," kenang suami Meira Anastasia.
Belum lagi di beberapa acara perusahaan lain, Ernest Prakasa juga sering dianggap tidak lucu karena muatan materi lawak yang kurang sesuai dengan keseharian penonton.
"Perasaan nge-bomb itu kan nggak hilang dalam sehari. Pasti kepikiran. Perasaan itu baru bisa hilang setelah lo pecah berikutnya," terang Ernest.
Daripada membebani pikiran, Ernest Prakasa memilih menghindari tawaran manggung dari acara-acara perusahaan yang berpotensi membuat lawakannya terkesan tidak lucu.
Baca Juga: Ernest Prakasa Pernah Jadi Sasaran Kemarahan Komika Lain, Sampai Dibilang Bodoh
"Makanya gue tuh, kalau sudah job corporate, roundtable, aduh," ucap ayah dua anak.
Sedang dalam candanya, Ernest Prakasa merasa bahwa dirinya sudah hidup bercukupan sehingga tak jadi masalah bila meminggirkan tawaran manggung dari acara perusahaan.
"Ya gue kan kalau duitnya nggak perlu-perlu amat ya, jadi gue males," pungkasnya seraya tertawa.