Suara.com - Ayu Ting Ting baru-baru ini membagikan potret bersama Reza Rahadian yang telah diidolakannya sejak lama. Dia bikin heboh karena mengaku berjodoh dengan bintang serial web Layangan Putus itu.
Lewat unggahan terbarunya pada Kamis (29/4/2022), Ayu Ting Ting memamerkan pertemuannya dengan Reza Rahadian. Dalam serangkaian foto yang diposting, tampak mereka berangkulan mesra.
Karena sama-sama memakai baju berwarna hijau, Ayu Ting Ting girang sendiri. Pelantun "Alamat Palsu" tersebut bahkan menyebut itu mungkin pertanda mereka berdua jodoh.
"Ketemu sama a Reza yang selalu baik dan ramah luv a pokoknya nggak salah aku idolain aa. Pake baju sampe warnanya samaan nih padahal nggak janjian kayaknya jodoh haha," tulis ibunda Bilqis Khumairah Razak tersebut.
![Unggahan Ayu Ting Ting [Instagram/@ayutingting92]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/04/29/53968-unggahan-ayu-ting-ting-instagramatayutingting92.jpg)
Ayu Ting Ting kemudian mengungkapkan kebahagiaannya dengan istilah bahasa Korea yang berarti dia sangat mencintai Reza Rahadian.
"Happy to see u a. Nomu nomu saranghae, saranghae oppa," imbuhnya.
Melihat foto Ayu Ting Ting bersama Reza Rahadian, banyak warganet yang mengaku baper. Tidak sedikit yang mendoakan keduanya benar-benar berjodoh hingga pelaminan.
"Uwuuuu gemeshhh baju nya senada cocok," tulis pemilik akun @riskaumami_18.
"Semoga jodoh ya teh," komentar akun @fentisihuta.
Baca Juga: Nora Alexandra Ngaku Pindah Agama, Video Porno Chandrika Chika Beredar?
"Cocok. Kapan nikah kk, hahaha," imbuh pemilik akun @muhammadsopiyan9026.