Nyanyikan Lagu Ramadhan, Wajah Datar Rafathar Jadi Sorotan: Gagal Pensiun Ya?

Senin, 25 April 2022 | 15:00 WIB
Nyanyikan Lagu Ramadhan, Wajah Datar Rafathar Jadi Sorotan: Gagal Pensiun Ya?
Ekspresi datar Rafathar nyanyi lagu Ramadhan. [Youtube/Music School of Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rafathar Malik Ahmad lagi-lagi mencuri perhatian dengan sikap menggemaskannya. Bukan karena senyum atau pose imut, melainkan wajah datarnya yang disorot saat menyanyikan lagu religi "Selamat Datang Ramadhan" bareng teman-temannya.

Putra pertama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini berkolaborasi bareng teman-temannya di sebuah proyek sekolah musik dengan membawakan lagu bertema ceria milik Tompi tersebut.

Dalam video yang diunggah di kanal Youtube Music School of Indonesia, tampak Rafathar bersama teman-temannya (Caca, Pinky, Audy, Dylan, dan Amira) menyanyikan lagu tersebut.

Rafathar dan teman-teman (youtube/Music School of Indonesia)
Rafathar dan teman-teman (youtube/Music School of Indonesia)

Di awal lagu, mereka tampak kompak mengenakan baju berwarna putih, sedangkan di bagian tengah hingga akhir lagu mereka terlihat lebih beragam dengan kostum warna-warni.

Baca Juga: Kalap Belanja Puluhan Koper, 5 Momen Nagita Slavina Masuk 379 Toko di Singapura

Salah satu hal yang disorot dalam video tersebut ialah ekspresi datar Rafathar yang membuat para netizen gemas. Di saat teman-temannya bernyanyi dengan tersenyum, Rafathar justru datar-datar saja.

Meski demikian, beberapa menilai bahwa hal itu adalah ekspresi natural anak-anak. Rafathar akhirnya tampak tersenyum di akhir lagu.

Unggahan video tersebut pun menuai komentar positif dari para netizen. Beberapa menyoroti ekspresi cool Rafathar yang menggemaskan.

"Rafathar kamu jangan cool banget lah," komentar salah seorang netizen. "Aa Rafathar dan teman-teman keren sekali... good job," sahut netizen lain. "Aa Rafathar keren, top, best, mantap n cool," tulis salah satu netizen, "Wakaka. Rafathar. Tapi itu dia tiba-tiba senyum, mesti disuruh senyum tuh entah sama mamagi or mba Lala. Ganteng banget pas senyum," sahut lainnya. 

Tak sedikit pula warganet yang gemas sekaligus curiga dengan ekspresi datar Rafathar.

Baca Juga: Raffi Ahmad Absen, 5 Potret Nagita Slavina Buka Puasa di Singapura

"Rafathar dalam hati be like : kapan kelarnya siik," canda warganet. "Ekspresi gagal pensiun ya A'" imbuh warganet lain. Ada pula yang mengira bahwa Rafathar sudah lagi tak ingin jadi artis, "Kata Rafathar 'katanya kalau adek lahir, adek yang jadi artis bukan Aa' haha," timpal warganet lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI