Permintaan Maafnya Dinilai Tak Tulus, Andika Kangen Band Tetap Somasi Tri Suaka dan Zinidin Zidan?

Minggu, 24 April 2022 | 14:24 WIB
Permintaan Maafnya Dinilai Tak Tulus, Andika Kangen Band Tetap Somasi Tri Suaka dan Zinidin Zidan?
Penyanyi Andika Mahesa saat ditemui awak media usai mengisi sebuah acara di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (1/12). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Andika Kangen Band menanggapi permintaan maaf Tri Suaka dan Zinidin Zidan atas aksi memparodikan lagu serta gaya bernyanyinya yang viral di media sosial.

Melalui kuasa hukumnya Mario Andreansyah, Andika Kangen Band merasa permintaan maaf mereka belum sesuai harapan.

"Di somasi terbuka kan disampaikan untuk di media nasional ya, dan itu tiga hari berturut-turut. Jadi bukan sekedar kiriman dari media sosial, semestinya bukan seperti itu sih," ujar Mario saat dihubungi Suara.com, Minggu (24/4/2022).

Lebih lanjut, Mario menghendaki Tri Suaka dan Zinidin Zidan meminta maaf ke Andika Kangen Band dengan cara yang lebih patut.

Tri Suaka dan Zinidin Zidan. [Ist]
Tri Suaka dan Zinidin Zidan. [Ist]

"Ya tetap dengan cara dan etika orang timur lah ya, dengan duduk bersama, klarifikasi, saling bermaafan untuk kekeliruan ini, untuk sikap-sikap yang kurang baik," kata dia.

Mario bahkan mempertanyakan etika Tri Suaka dan Zinidin Zidan dibalik keputusan meminta maaf kepada Andika Kangen Band lewat media sosial.

"Kalau sekedar minta maaf di media sosial kayaknya kurang elok ya, etikanya seperti apa adik-adik dengan kakaknya," tuturnya.

Namun untuk saat ini, Mario selaku kuasa hukum Andika Kangen Band juga masih menunggu sikap kliennya terkait permintaan maaf Tri Suaka dan Zinidin Zidan.

Sebab menurut penuturan Mario, pemilik nama asli Andika Mahesa belum meminta pendapat soal sikap yang diambil kedua penyanyi.

Baca Juga: Duta dan Sheila On 7 Trending, Dibandingkan dengan Tri Suaka Secara Menohok

"Kami konfirmasi dulu ke klien kami, karena nanti takutnya kami salah menyampaikan karena belum konfirmasi," kata dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI