Suara.com - Siapapun pasti hafal dengan lirik lagu Ibu Kita Kartini yang sering diperdengarkan setiap peringatan Hari Kartini. Lagu Ibu Kita Kartini menjadi bukti perjuangan besar RA Kartini terhadap hak-hak kesetaraan perempuan Indonesia.
Berikut ini Suara.com mengulas lirik lagu Ibu Kita Kartini dan chordnya, beserta sejarah di baliknya.
Sejarah di Balik Lirik Lagu Ibu Kita Kartini
Perlu diketahui, lagu Ibu Kita Kartini diciptakan oleh Wage Rudolf Supratman atau yang dikenal sebagai WR Supratman. Sejarah dibalik penciptaan lagu ini berawal dari Kongres Wanita Indonesia I yang dilaksanakan di Yogyakarta pada 22 - 25 Desember 1928. Pada tanggal tersebut juga dijadikan sebagai peringatan Hari Ibu Nasional yang ditetapkan oleh Presiden Soekarno melalui Dekrit Presiden RI No. 316 Tahun 1953.
Pada saat Kongres Wanita Indonesia dilaksanakan, tulisan-tulisannya yang dimuat dalam buku Door Duisternis tot Licht atau yang dikenal sebagai “Habis Gelap Terbitlah Terang” yang terbit pada tahun 1911 menjadi sorotan.
WR Supratman membaca bukunya dan memutuskan untuk menciptakan lagu yang berjudul “Ibu Kita Kartini. Lagu Ibu Kita Kartini diharapkan menjadi contoh teladan dan ikut serta dalam perjuangan Kartini.
Presiden Soekarno menetapkan tanggal lahir RA Kartini pada 21 April menjadi peringatan Hari Kartini sesuai Keputusan Presiden Republik Indonesia No. 108 Tahun 1964 pada tanggal 2 Mei 1964.
Berikut ini lirik lagu Ibu Kita Kartini beserta chord yang dapat kamu ketahui.
Lirik dan Chord Lagu “Ibu Kita Kartini” Ciptaan WR Supratman
Baca Juga: Hari Kartini, Guardian Beauty Days Hadir Dukung Perempuan Indonesia Tetap Cantik Luar Dalam
Intro : Dm G C Am