Suara.com - Penampilan NIKI, Rich Brian dan rapper Warren Hue di Festival Musik Coachella 2022 sukses menyita perhatian publik. Mereka disebut-sebut musisi Indonesia pertama yang tampil di panggung Coachella.
Namun ternyata jauh sebelum mereka bertiga, sebenarnya sudah ada satu musisi Indonesia yang sampai ke panggung Coachella. Ia adalah Dougy Mandagi, musisi kelahiran Bitung, Sulawesi Utara.
Yuk mari mengenal Dougy Mandagi, musisi Indonesia pertama yang tampil di Coachella.
1. Dougy Mandagi Tampil di Coachella 2010

Sosok Dougy Mandagi pertama kali diungkap oleh salah satu netizen di Twitter dengan akun @salmansgr. Sang pemilik akun menyebutkan bahwa Dougy Mondagi tampil di Coachella pada tahun 2010.
Bukan sebagai musisi solo seperti NIKI, Rich Brian ataupun Warren Hue, Doughy Mandani tampil bersama bandnya, The Temper Trap.
2. Vokalis The Temper Trap

The Temper Trap merupakan band yang digawangi Dougy sejak tahun 2005. Band ini berasal dari Melbourne, Australia, namun banyak berkiprah di skena musik dan Eropa.
Band ini digawangi oleh Dougy (vokal), Jonathan Aherne (bass), Toby Dundas (drummer) dan Joseph Greer (gitar). The Temper Trap juga pernah mengisi Big Sound Festival di Jakarta tahun 2015.
3. Tak Banyak Berkarier di Indonesia

Dougy Mandagi memang tidak banyak berkarier di Indonesia seperti musisi Tanah Air lainnya. Hal inilah yang membuat pendengar musik Tanah Air masih asing mendengar namanya. Begitu juga banyak yang tak tahu Dougy Mandagi pernah tampil di Coachella.
4. Video Tampil di Coachella Bisa Diakses di YouTube

Terlebih penampilan Dougy Mandani di panggung Coachella bersamaThe Temper Trap, band asal Australia. Namun tetap saja, jika bicara soal musisi Indonesia yang pertama kali tampil di panggung Coachella adalah Dougy Mandani.
Baca Juga: Profil Dougy Mandagi, Musisi Asal Indonesia yang Juga Tampil di Coachella
Video penampilan Dougy Mandani di Coachella tahun 2010 pun masih bisa diakses di YouTube.
BERITA TERKAIT
Mengupas Tuntas Lagu Garam & Madu yang Candu, Lebih dari Sekadar Viral
01 Maret 2025 | 08:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI