Suara.com - Shah Rukh Khan diketahui ikut hadir di acara Iftar party atau buka puasa bersama yang digelar oleh Baba Siddique pada hari Minggu (17/4/2022).
Dalam acara tersebut, Shah Rukh Khan mengenakan pakaian tradisional India yang menyerupai gamis panjang hingga menjuntai sampai mata kaki.
Selain itu, Shah Rukh Khan juga terlihat memakai celana hitam dan sepatu pantofel hitam di acara buka puasa Baba Siddique.
"Mr. Khan, Shah Rukh Khan si pemilik hati terciduk," tulis akun Instagram @varindertchawla.
Baca Juga: Anti-Mainstream, Sekumpulan Pemuda Ini Ajak Ibu Masing-masing Buka Puasa Bersama
Kedatangan Shah Rukh Khan di acara buka puasa bersama di Mumbay tersebut langsung disambut hangat oleh sang pemilik hajat.
Setelah bersalaman, Baba Siddique merangkul pinggang Shah Rukh Khan saat pundaknya dipegang oleh bintang Bollywood tersebut.
Selain itu, Baba Siddique tampak memeluk hangat dan mempersilakan Shah Rukh Khan masuk untuk meramaikan acara buka puasa bersama.
Kendati demikian, kedatangan Shah Rukh Khan di acara buka puasa bersama Baba Siddique ini menuai kecaman para penggemar.
Pasalnya, Shah Rukh Khan dianggap bukan tipe selebriti yang senang pamer dan difoto oleh awak media.
Baca Juga: Demi Film Terbaru, Shah Rukh Khan Rahasiakan Penampilan saat Kondangan Ranbir Kapoor dan Alia Bhatt
"Dia kelihatan mabuk," tulis seorang netizen, "Dia tidak mau difoto," ucap netizen lain, "Dia tidak terlalu suka media mengingat seperti apa mereka menggoreng isu tentang anaknya," ujar netizen lainnya.
Selain Shah Rukh Khan, beberapa selebriti Bollywood yang turut meramaikan acara buka puasa bersama tersebut di antaranya Shehnaaz Gill, Sanjay Dutt, Shilpa Shetty, dan Rashami Desai.
Acara buka puasa bersama yang digelar Baba Siddique ini berselang tiap tahun selama Ramadhan. Akan tetapi, acara sempat hiatus dua bulan lantaran pandemi Covid-19.