Juni Mendatang, Big Hit Music Konfirmasi BTS Rilis Album Baru

Sumarni Suara.Com
Minggu, 17 April 2022 | 21:30 WIB
Juni Mendatang, Big Hit Music Konfirmasi BTS Rilis Album Baru
Boyband BTS (bts.ibighit.com)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Boyband asal Korea Selatan, Bangtan Boys alias BTS bersiap comeback dengan karya terbaru. Jungkook cs ini dikonfirmasi merilis album anyar pada pertengahan 2022.

Hal itu pun diungkap langsung oleh Big Hit Music selaku pihak agensi di Twitter pada Minggu (17/4/2022).

"BTS akan kembali dengan album baru lainnya pada 10 Juni 2022," ujar Big Hit Music.

Hanya saja, Big Hit Music belum membeberkan lebih lanjut mengenai album terbaru BTS.

Unggahan BTS [Twitter/@bts_bighit]
Unggahan BTS [Twitter/@bts_bighit]

"Detail tentang album baru akan diberikan dalam pemberitahuan terpisah di kemudian hari," tutur Big Hit Music.

Sebagai penutup, dia berharap para ARMY (sebutan fans BTS) bisa menyambut antusias lagu-lagu baru pelantun Butter tersebut.

"Kami menantikan cinta dan dukungan Anda untuk album baru BTS. Terima kasih," katanya.

Unggahan ini dibarengi dengan komplikasi video BTS dari awal debut sampai sekarang. Video itu berdurasi 50 detik.

Semenjak postingan ini dibagikan, para ARMY pun langsung memberikan komentar. Mereka mengaku tidak sabar dengan comeback BTS.

Baca Juga: 8 Potret Artis Indonesia Nonton Konser Kpop, Luna Maya Jadi Trending Topik Twitter!

"Aku merasa benar. Album barunya tentang mix dari era awal sampai sekarang," ucap salah satu ARMY.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI