Imam Darto dan Timnya Menang Esports Star Indonesia Season 3, Raih Duit Rp 250 Juta

Sumarni Suara.Com
Minggu, 17 April 2022 | 12:47 WIB
Imam Darto dan Timnya Menang Esports Star Indonesia Season 3, Raih Duit Rp 250 Juta
Tim Imam Darto yang jadi juara Esports Star Indonesia Season 3 [Instagram/@evos.manay]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Imam Darto bersama timnya, Rhino Warriors keluar sebagai juara Esports Star Indonesia Season 3. Dia yang bertindak sebagai manajer tim pun meluapkan kebahagiannya.

Imam Darto tidak menyangka selain menjadi juara, salah satu anak didiknya juga meraih gelar MVP.

"Team gue juara! Gue udah bilang dari awal, mending @t_orasudi_ro @nabilabylla @realangelkaramoy mundur aja jadi manager," kata Imam Darto di Instagram baru-baru ini.

"Nggak akan menang lawan tim racikan gue dan @evos.manay. Udah menang Rp 250 juta, terus dapet MVP lagi Rp 50 juta. Sapu bersih," sambungnya lagi.

Baca Juga: Imam Darto Menangkan Pertandingan Perdana eSport, Tora Sudiro Tak Mau Kalah

Juara Esports Star Indonesia Season 3 [Instagram/@imamdarto]
Juara Esports Star Indonesia Season 3 [Instagram/@imamdarto]

Di sisi lain coach Manay yang menjadi pelatih Rhino Warriors ikut gembira melihat kemenangan timnya.

"GTV makasih banget sudah menyelenggarakan acara yang keren banget seperti ini (Esports Star Indonesia Season 3). Bagus banget acara hari ini, bagus juga buat jenjang karir mereka kan (para player)," tutur Coach Manay.

"Mudah-mudahan season ke depannya, Esports Star Indonesia bakal nemuin bakat-bakat esports baru lagi," imbuhnya.

Seperti diketahui, Rhino Warriors berisi player yakni Willy (Sumenep), Razz (Bogor), Aqii dan Khidir (Tegal). Untuk player MVP sendiri berhasil diraih oleh Razz yang mendapatkan hadiah tambahan Rp 50 juta.

Sedangkan juara kedua sendiri berhasil digapai oleh tim Shark Raiers yang dimanajeri oleh Nabila Putri serta pelatih, Coach Tabul. Mereka memboyong uang Rp 100 juta.

Baca Juga: Angel Karamoy Luapkan Kebahagian Punya Banyak Pemain MVP

Selamat untuk pada pemenang!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI