Tak Ada Job di Ramadhan Tahun Ini, Iis Dahlia Goreng Bakwan Tiap Hari di Rumah

Jum'at, 08 April 2022 | 15:49 WIB
Tak Ada Job di Ramadhan Tahun Ini, Iis Dahlia Goreng Bakwan Tiap Hari di Rumah
Iis Dahlia [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pedangdut Iis Dahlia amat senang menyambut bulan suci Ramadhan tahun ini. Salah satunya karena pemerintah telah melonggarkan aturan terkait pencegahan covid-19.

"Puasa tahun ini baru agak longgar dibanding tahun-tahun lalu, jadi lebih seneng sih ya anak sama suami," kata Iis Dahlia dikutip dari YouTube Starpro Indonesia, Jumat (8/4/2022).

Iis Dahlia juga bersyukur karena Ramadhan ini bisa berkumpul dengan keluarganya. Hal itu lantaran ia tak begitu sibuk bekerja.

"Alhamdulillah sekarang kegiatan nggak terlalu padat ya, insyaAllah mudah-mudahan tadarusnya khatam. Kalau tahun kemarin kan ya disela-sela waktu," ujar dia.

Baca Juga: Jerawat Mendadak Muncul Saat Berpuasa Ramadhan, Ternyata Ini Lho Penyebabnya

Meski demikian, ada saja yang membuat keluarganya tak bisa lengkap berkumpul. Saat Iis Dahlia longgar karena tak ada pekerjaan, kini justru Devano yang sibuk bekerja.

Iis Dahlia dan suami, Satrio Dewandono [Instagram/@isdadahlia]
Iis Dahlia dan suami, Satrio Dewandono [Instagram/@isdadahlia]

"Cuman emang akhirnya nggak bisa sama-sama di rumah. Sekarang Devanonya yang jarang di rumah, susah banget Isda family tuh ngumpul, cuma akhirnya kalau Devano bisa sahur bareng ya udah," kata pelantun Payung Hitam tersebut.

Longgarnya waktu Iis Dahlia di Ramadhan tahun ini membuatnya lebih bisa menyiapkan santapan berbuka puasa untuk keluarga. Diakuinya, ia tiap hari membuat bakwan sebagai menu wajib berbuka puasa.

"Kita kalau di rumah tuh biasanya buka puasa makan takjil dulu, gorengan atau apa, tiap hari aku bikin bakwan tahu nggak di rumah, wajib itu gorengan," kata Iis Dahlia.

Menu gorengan bakwan menjadi favorit di keluarganya sebagai takjil untuk berbuka puasa. Setelah itu, biasanya mereka sekeluarga akan salat berjamaah sebelum makan malam.

Baca Juga: Keutamaan Salat Tarawih Malam ke-7 Ramadhan, Seakan Membantu Nabi Musa AS Melawan Firaun

"Terus ya udah, baru makan nanti abis solat magrib, solat isya tarawih berjamaah, enak banget (puasa tahun ini)," kata Iis Dahlia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI