Muka Jutek Mantan Istri Serahkan Anak ke Lesti Kejora Disorot, Rizki DA Bilang Begini

Sumarni Suara.Com
Selasa, 05 April 2022 | 10:30 WIB
Muka Jutek Mantan Istri Serahkan Anak ke Lesti Kejora Disorot, Rizki DA Bilang Begini
Adu mesra Lesti Kejora dan Rizki DA. [Kolase Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pedangdut Rizki DA angkat bicara mengenai pertemuan mantan istrinya, Nadya Mustika Rahayu dengan Lesti Kejora yang sempat menjadi perbincangan dimana-mana.

Di situ, Lesti Kejora terlihat menggendong anak Rizki DA dan Nadya Mustika Rahayu, Baihaqqi Syaki Ramadhan. Ekspresi Nadya Mustika Rahayu saat itu pun sempat disorot.

Dia dianggap menampilkan ekspresi tidak mengenakan saat menyerahkan Baihaqqi Syaki Ramadhan kepada Lesti Kejora. Ditanya perihal itu, Rizki DA punya jawaban sendiri.

"Kalau menurut Iki mungkin suasana di sana seperti apa kan kita nggak tahu. Iki cuma bisa melihat dari sosial media juga," ujar Rizki DA di akun YouTube KH INFOTAINMENT yang diunggah pada Senin (4/4/2022).

Baca Juga: 9 Potret Sekolah Lesti Kejora di Cianjur, Sederhana Banget!

Momen Lesti Kejora Ketemu Nadya Mustika (Instagram/@rizkybillar)
Momen Lesti Kejora Ketemu Nadya Mustika (Instagram/@rizkybillar)

"Kalau tanggapan ekspresi mungkin lagi nggak ada enak hati atau gimana-gimana," sambungnya lagi.

Saat itu, Rizki DA memang sedang tidak ada di lokasi kejadian. Dia tidak ikut kumpul di sana.

"Nggak sih lagi di Bandung waktu itu," tuturnya.

Terlepas dari itu, Rizki DA menyebut anaknya memang berada dalam asuhan Nadya Mustika Rahayu setelah mereka bercerai.

Dia menyerahkan urusan sang anak kepada mantan istri lantaran tahu buah hatinya masih kecil.

Baca Juga: Gandeng Lesti dan Taqy Malik, Gilang Juragan 99 Rilis Aplikasi Ngaji Gratis

"Sekarang sama mamahnya. Iki mah tergantung anak aja. Kalau dari Iki, mau sama Iki, Iki terbuka banget. Tapi kan kita lihat umurnya masih setahun membutuhkan banget seorang ibu. Mau ASI-nya atau apanya," ujar Rizki DA.

Sekedar mengingatkan, Rizki DA sendiri pernah berpacaran dengan Lesti Kejora sebelum menikah dengan Nadya Mustika Rahayu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI