Penonton Kecewa, Konser-Konser Mendadak Dibatalkan saat PPKM Sudah Dilonggarkan

Farah Nabilla Suara.Com
Kamis, 31 Maret 2022 | 11:17 WIB
Penonton Kecewa, Konser-Konser Mendadak Dibatalkan saat PPKM Sudah Dilonggarkan
Pendiri grup musik Dewa 19 Ahmad Dhani memberikan keterangan pers saat acara perilisan lagu "Juliette" di Holywings Kemang, Jakarta, Rabu (30/3/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua acara musik yakni konser Tulus dan Dewa 19 terpaksa dibatalkan meski aturan PPM sudah dilonggarkan. Apa sebabnya?

Pemerintah sempat memberikan kelonggaran terkait pelaksanaan konser-konser di Indonesia. Musisi diijinkan melaksanakan konser saat PPKM sudah longar. Hal itu diperkuat saat diizinkan PPKM level 1-3 luar Jawa-Bali menurut Instruksi Mendagri Nomor 58 Tahun 2021.

Situasi konser Tulus yang dibubarkan Satgas Covid-19.  (Twitter/resharr)
Situasi konser Tulus yang dibubarkan Satgas Covid-19. (Twitter/resharr)

Masyarakat saat itu diperbolehkan mengadakan acara yang menimbulkan kerumunan dan keramaian. Pelaksanaanya harus tetap sesuai dengan protokol kesehatan dan diatur oleh Pemerintah Daerah dengan apliasi Peduli Lindungi. Namun, ternyata saat ini ada konser yang dibatalkan pelaksanaannya. Berikut konser-konser yang mendadak dibatalkan meski saat PPKM sudah longgar:

1. Dewa 19

Baca Juga: Konser Tulus Dibubarkan Satgas Covid-19, Netizen Sindir Gegara Kurang Amplop

Pendiri grup musik Dewa 19 Ahmad Dhani (kiri) memberikan keterangan pers saat acara perilisan lagu "Juliette" di Holywings Kemang, Jakarta, Rabu (30/3/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pendiri grup musik Dewa 19 Ahmad Dhani (kiri) memberikan keterangan pers saat acara perilisan lagu "Juliette" di Holywings Kemang, Jakarta, Rabu (30/3/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Ahmad Dhani selaku salah satu personil dari band Dewa 19 menngeluhkan terkait perizinan yang tidak ia dapatkan. Hal tersebut lantaran tidak mendapat izin dari Kapolres. Ahmad Dhani enjelaskan bahwa konsernya batal padahal ia sudah memenuhi kriteria. Ia tidak mendapatkan izin dari Kapolres.

Pembatalan itu lantas membuatnya heran karena pihaknya telah mengikuti saran untuk mengubah jadwal konser yang awalnya 19 Februari 2022 menjadi 19 Maret 2022. Padahal saat itu Satgas Covid-19 sudah memberikan izin.

Konser tersebut rencananya dilaksanakan di The House Convention Hall Bandung. Konser tersebut bertajuk 30 Years Anniversary Tour Concert. Pembatalan konser ini diumumkan melalui Instagram.

"Kami Dewa19 memohon maaf atas pembatalan performance kami yang seharusnya dilaksanakan pada hari ini di The House Convention Hall Bandung tanggal 19 Maret 2022," bunyi pengumuman itu. Oleh karena itu, Dewa 19 memundurkan jadwal di bulan Mei, tepatnya di Surabaya menjadi kota pertama pelaksanaan konser tersebut.

2. Tulus

Baca Juga: Konser Tulus di Bandung Dibubarkan Satgas Covid 19, Langgar Aturan PPKM

Panitia konser Tulus menyampaikan permintaan maaf dan berjanji akan mengembalikan uang tiket penonton. [Instagram]
Panitia konser Tulus menyampaikan permintaan maaf dan berjanji akan mengembalikan uang tiket penonton. [Instagram]

Konser Tulus yang ada di Cicendo, Bandung dibubarkan Satgas Covid-19. Hal ini lantaran panitia tidak mendapatkan izin. Panitia juga melakukan pelanggaran PPKM level 3 di wilayah Bandung. Aturan menegaskan bahwa konser harus di dalam ruangan dengan kapasitas yang diurangi.

Namun saat itu terdapat 500 orang di konser. Sirkulasi udara pun tidak sesuai ketentuan. Konser itu berlangsung sejak pukul 15.00 namun dibubarkan pada 18.15 WIB saat petugas kepolisian mendatangi lokasi konser. Semua penonton pun membubarkan diri.

Demikian band dan musisi yang dibatalkan konsernya. Keduanya lantaran masalah perizinan dan panitia yang memang melanggar aturan. Selanjutnya, konser Justin Bieber pun dapat dibatalkan apabila melanggar ketentuan atau saat kasus Covid-19 semakin meningkat. Oleh karena itu, masyarakat dihimbau untuk tetap waspada.

Kontributor : Annisa Fianni Sisma

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI