Suara.com - Penampilan Pamungkas dan Diskoria menutup Joyland Bali 2022 di panggung Joyland Stage di Taman Bhagawan Nusa Dua Bali, Minggu (27/3/2022).
Tampil di Joyland Stage, Pamungkas membawakan lagu-lagu hits miliknya seperti Birdy, Sorry, Kenangan Manis dan Flying Solo. Ketika intro lagu To The Bone terdengar, para penonton langsung histeris.
Pamungkas bersama para penonton berdendang bersama dilanjutkan dengan lagu One Only dan I Love You But I’m Letting Go.
"Selama tiga hari kita merayakan musik, and we so happy to see you, menurut gue kita melampaui history dalam 100 tahun mungkin ini gak akan terjadi, dua tahun di rumah dan kita berada di sini. Thank you so much for comming today,” kata Pamungkas.
Baca Juga: Berita Terpopuler Suara Surakarta Sepekan: Gibran Ganti Sopir, Audi Marissa Pindah Agama
Tak ketinggalan lagu Kangen dibawakan Pamungkas. Para penonton ikut bernyanyi dan dibuat hanyut oleh suara merdu Pamungkas.
Sebagai penutup, Pamungkas menyanyikan Live Forever. Ketika hendak berpamitan pada para penonton, hujan tiba-tiba turun.
Kendati begitu, hujan tak menurunkan semangat para penonton. Mereka masih menunggu kehadiran Diskoria.
Kehadiran Diskoria buat pecah suasana di bawah hujan. Ia membawakan lagu Serenata Jiwa Lara disusul Prahara Cinta.
Suasana semakin heboh ketika lagu Galih dan Ratna, Khayalan dan Sahabat Setia dilantunkan. Padahal hujan deras mengguyur area Joyland Bali 2022.
Baca Juga: Maliq & DEssentials Sukses Bikin Histeris Penonton Joyland Bali 2022
Lagu Bagaikan Langit dan YTH Naif, Chrisye diputarkan menjadi penuntup pergelaran Joyland Bali 2022.
Seperti diketahui terdapat lima area yang disediakan dalam pergelaran Joyland Festival 2022 yakni, Joyland Stage, Lily Pad (Ambruk Stage dan DJ Set Stage), Cinerillaz, Shrooms Garden, dan White Peacock.
Joyland Festival berlangsung selama tiga hari berturut-turut terhitung sejak 25 Maret hingga 27 Maret 2022.