Suara.com - Perjalanan spiritual Jovanka Mardova pindah agama tengah menjadi perbincangan publik. Melalui laman Youtube Kalam Kristus, ia mengungkapkan kisahnya dari seorang muslim menjadi pemeluk agama Kristen.
Pemeran Debbie di sitkom Bajaj Bajuri ini yakin berpindah agama setelah perceraiannya dengan sang suami pada 2009. Bagi seorang public figure seperti dirinya, keputusan untuk berpindah agama tentu membawa konsekuensi yang serius, misalnya kehilangan popularitas atau menambah haters.
Namun, Jovanka Mardova tak peduli dengan semua itu karena baginya yang terpenting adalah ketentraman hati. Penasaran seperti apa perjalanan spiritual Jovanka Mardova pindah agama? Yuk, simak informasi selengkapnya berikut ini.
Bercerai dan kembali ke Indonesia pada tahun 2009
Mulanya, Jovanka Mardova menikah dengan pria asal Amerika Serikat dan menetap di sana. Namun, pernikahan itu kandas di tengah jalan.
Baca Juga: Cerita Presenter Tio Nugroho Mualaf, Merinding Dengar Azan
Jovanka pun kembali ke Indonesia pada tahun 2009 tanpa kedua anaknya dan merasa bahwa saat itu adalah titik terendahnya dalam hidup.
“Saya kehilangan jai diri. Perkawinan saya selesai. Saya harus kembali ke Indonesia tanpa anak-anak. Saya bukan istri siapa-siapa, bukan ibu siapa-siapa. Nggak ada anak. Saya nggak ada pegangan sama sekali. Itu titik terendah saya,” ungkap Jovanka.
Diajak bergabung ke Persekutuan Doa
Seorang teman lalu menawari Jovanka untuk ikut Persekutuan Doa. Bagi Jovanka, dalam kondisi seperti itu dirinya seperti mendapatkan kekuatan.
Doa dalam agama apapun bukan masalah. Yang terpenting, ada kepedulian dari orang lain dan ada yang ingin mendoakannya.
“Ini luar biasa sekali perempuan-perempuan Kristen ini. Mereka nggak kenal saya, nggak tahu story saya, nggak tanya-tanya kenapa saya ada di situ, tapi mereka mau doain. Doanya mengena sekali, doanya bisa spesifik yang saya sedang alami. Keterpurukan yang amat sangat. Pada saat mereka doa saya nggak bisa ngomong. Saya Cuma bisa nangis,” kenangnya.
Baca Juga: Putuskan Nikah Beda Agama, Ini Deretan Artis yang Mangaku Hamil di Luar Nikah
Mantap berpindah agama
Setelah itu, Jovanka juga diajak ke ibadat di gereja. Sebagai muslim saat itu tentu Jovanka bingung dan tidak tahu tata cara beribadat dalam agama Kristen.
Ia hanya datang dan mengamati sekitar. Saat khotbah, pendeta menyerukan agar siapa pun yang sedang merasa sesak untuk berdiri.
Jovanka pun berdiri dan ternyata saat itu juga semua tangan jemaat meraihnya dan mendoakannya. Momen ini membuat Jovanka merasa begitu dikasihi dan mantap ingin pindah agama.
Minta izin ke ayah
Jovanka segera menelpon ayahnya, sosok yang menurut dia sangat baik dan menjadi panutan bagi dirinya. Ayah Jovanka adalah orang Minang, sedangkan ibunya Slovakia.
“Muslim yang sangat baik, sangat taat, sangat penuh kasih, sangat toleran,” kata Jovanka mendeskripsikan ayahnya.
Rupanya, ayah Jovanka mengizinkan sang anak berpindah agama. Bahkan, setelah itu ayah Jovanka mau mengantarkannya ke gereja dan sebaliknya, Jovanka juga menunggui ayahnya sembahyang di musala.
Kini sang ayah telah meninggal dunia.
Demikian perjalanan spiritual Jovanka Mardova pindah agama. Sebuah pilihan yang harus dihormati juga ya karena agama dan keyakinan adalah urusan pribadi seseorang dengan Tuhan.
Kontributor : Chandra Wulan