Konser Justin Bieber di Jakarta Belum Kantongi Izin Pemerintah

Rena Pangesti Suara.Com
Kamis, 24 Maret 2022 | 16:36 WIB
Konser Justin Bieber di Jakarta Belum Kantongi Izin Pemerintah
Justin Bieber [Instagram/@justinbieber]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Justin Bieber siap menggelar konser bertajuk 'Juctice World Tour' di Indonesia. Acara itu akan dihelat di Stadion Madya, kawasan Gelora Bung Karno pada Kamis, 3 November 2022.

Delapan bulan jelang konser Justin Bieber, pemerintah ternyata belum memberikan izin. Bukan tanpa sebab, itu karena pihak promotor memang belum mengajukan permohonan tersebut.

Hal ini dikatakan oleh Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian (Wasdal) Disparekraf DKI Jakarta Iffan. Ia menduga pihak promotor acara konser Justin Bieber baru sekadar mengumumkannya dengan tujuan promosi.

Justin Bieber [Instagram/@justinbieber]
Justin Bieber [Instagram/@justinbieber]

"Jadi mungkin promotornya baru mau promosi. Tapi sampai hari ini belum ada permohonan yang masuk untuk pertunjukan show Justin Bieber," ujar Iffan saat dikonfirmasi, Kamis (24/3/2022).

Baca Juga: Justin Bieber Gelar Konser di Jakarta, Begini Respons Wagub DKI

Bagi Iffan hal itu bukan masalah. Sebab pengajuan izin konser biasanya dilakukan dua hingga tiga bulan jelang acara.

"Sepanjang dia belum ngantongin perizinan, ya sepanjang itu juga pertunjukan itu belum bisa kita katakan bahwa itu sah," tuturnya.

Justin Bieber [Instagram/@justicetour]
Justin Bieber [Instagram/@justicetour]

Selain izin, ada hal lain yang juga perlu menjadi pertimbangan. Kondisi itu adalah aturan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di masa pandemi.

"Karena pandemi kita nggak ada satupun yang bisa memprediksi ke depannya seperti apa. Lebaran aja kita gak tau apakah nanti tren kasusnya naik ya. Pertimbangannya harus matang," ujarnya menjabarkan.

Jika nantinya promotor sudah melakukan perizinan, pemerintah setempat akan melakukan pengkajian matang. Dimilai dari keimigrasian, izin polisi untuk keramaian, dan kondisi pandemi Covid-19.

Baca Juga: Terungkap Penyebab Konser Justin Bieber Tak Digelar di Stadion Utama GBK

Justin Bieber [Instagram/@justinbieber]
Justin Bieber [Instagram/@justinbieber]

Sementara itu dalam konferensi pers, promotor menerangkan sudah berkordinasi dengan pihak pemerintah. 

"Untuk pemerintah, kami sudah melakukan pembicaraan sebelum kita melakukan announcement konser ini. Kita sudah berkomunikasi," kata Harry Sudarma, co-founder PK Entertainment saat konferensi pers di CGV, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Kamis (24/3/2022). 

Hal ini termasuk pertimbangan lokasi konser yang digelar di Stadion Madya dan bukan di Stadion Gelora Bung Karno. 

" Karena tahun depan Indonesia akan menjadi tuan rumah pertandingan sepakbola dunia jadi stadion utama itu maintenance jadi penggunaan stadion utama butuh approval panjang," ujar Peter Harjani selaku founder dan chief executive officer PK Entertainment .

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI