Tak Mampu Bayar SPP Anak, Kiwil Ungkap Kekecewaan ke Pemerintah

Rena Pangesti Suara.Com
Selasa, 22 Maret 2022 | 12:01 WIB
Tak Mampu Bayar SPP Anak, Kiwil Ungkap Kekecewaan ke Pemerintah
Tawa sumringah Komedian Kiwil ketika ditemui usai menjalani sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (10/2/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak Kiwil sempat curhat jika sang ayah belum membayar SPP si buah hati. Permasalahan ini pun akhirnya mendapat respons dari komedian 49 tahun.

Kiwil tak menampik kesulitan ekonomi di masa pandemi. Sejumlah aktivitas pun terbatas, termasuk pekerjaan yang dilakoni sang komedian.

"Ya jujur aja saya kecewa sama pemerintah. Pandemi ini gak selesai. Sampai sekarang gue gak keluar keluar, lah terus gue mau ngapain? Sementara yang menafkahi anak siapa?" ujar Kiwil dikutip dari kanal YouTube Populer Seleb, Selasa (22/3/2022).

Komedian Kiwil saat ditemui awak media usai menjalani sidang cerai dengan istri pertamanya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]
Komedian Kiwil saat ditemui awak media usai menjalani sidang cerai dengan istri pertamanya di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

Tidak mau memperlebar masalah, Kiwil memilih sabar. Nantinya pun jika sudah mendapat rezeki, ia akan melunasi SPP sang buah hati.

Baca Juga: Kiwil Merasa Terlalu Ganteng Sering Digoda Cewek, Istri Selalu 'Ngintilin' karena Cemburuan

"Dari hati saya tidak ada niat melupakan anak-anak. Mereka itu darah daging saya. Saya tahu kewajiban sebagai bapak, tapi keadaan seperti ini memaksa, ya susah dulu," kata Kiwil.

Namun jika pihak sekolah tidak sabar, Kiwil mempersilakan mereka menghadap stasiun tv. Sebab mengenai pekerjaan pun, pesinetron Kun Anta ini telah membicarakan kepada pihak televisi.

Komedian Kiwil bersama dengan istri mudanya, Eva Bellissima di dalam mobilnya saat ditemui di Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (16/12). [Suara.com/Alfian Winanto]
Komedian Kiwil bersama dengan istri mudanya, Eva Bellissima di dalam mobilnya saat ditemui di Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (16/12). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Kalau memang ini, yasudah para ibu guru demo aja ke salah satu stasiun tv," jelas bintang film Paku Kuntilanak.

"Saya juga jujur sama stasiun TV, begini-begini, nggak digubris. Oh ya sudah," imbuhnya.

Lagipula menurut Kiwil, kondisi ini bukan hanya dirasakan olehnya. Tapi mayoritas orangtua pun berada di posisi yang sama.

Baca Juga: Kiwil Ogah Poligami Sembunyi-sembunyi Lagi: Gua Terlalu Ganteng

Pelawak Kiwil [Suara.om/Yuliani]
Pelawak Kiwil [Suara.om/Yuliani]

"Masalah SPP itu bukan anak gue aja. Seluruh anak Indonesia mungkin bermasalah (soal SPP). Kebetulan gue adalah entertainment, jadi disorot," kata Kiwil.

"Seketika gue datang kesana, guru-guru juga ngomong 'bukan mas Kiwil aja, hampir 80 persen, orangtua itu nggak mampu bayar daftar ulang'," pungkas artis bernama lengkap Wildan Delta ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI