Suara.com - Album terbaru Tulus yang bertajuk 'Manusia' masih menjadi trending di YouTube. Tiga lagunya bahkan menyabet 10 besar trending untuk kategori musik.
Lagu Tulus yang berujudul 'Hati-Hati di Jalan' berada di posisi pertama, lagu 'Diri' menempati posisi ketiga, dan lagu 'Jatuh Suka' menduduki posisi kedelapan.
Perihal lagu Tulus yang bertajuk 'Hati-Hati di Jalan', nama penyanyi Titi DJ rupanya ikut terseret.

Pasalnya, kalimat hati-hati di jalan sering diplesetkan dengan singkatan 'Titi DJ' sehingga netizen meminta Titi DJ membuat judul lagu balasan.
Lantaran sering disinggung dalam nama judul lagunya Tulus, Titi DJ akhirnya merilis lagu baru sebagai pembalasan.
"Ok! udah pada siap belum?" tulis Titi DJ.

Lewat unggahan terbarunya, Titi DJ mengumumkan nama lagu barunya serta proses pembuatannya.
"Lagu balasanku 'To Lose' udah mau jadi loh. Tinggal rekamannya nih," katanya ditilik dari Twitter @ti2dj.
Tidak lupa, Titi DJ juga menyertakan tagar sebagai bentuk jawaban tantangan dari netizen sekaligus menyinggung akun Twitter Tulus.
Baca Juga: Terbaru! 10 Lagu Tulus di Album "Manusia" yang Bisa Mewakili Hidupmu

"#LaguUntukNetizen @tulusm @fxmario #HatiHatiDiJalan," pungkasnya.