Aset Kekayaan Disita Polisi, Doni Salmanan Mulai Rajin Salat

Selasa, 15 Maret 2022 | 18:12 WIB
Aset Kekayaan Disita Polisi, Doni Salmanan Mulai Rajin Salat
Profil Doni Salmanan. (Instagram/donisalmanan)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Crazy rich Bandung Doni Salmanan dikabarkan mulai mendekatkan diri kepada Tuhan usai sejumlah aset kekayaannya disita polisi.

Kabar ini dibenarkan oleh kuasa hukum Doni Salmanan, Ikbar Firdaus. Menurutnya, Doni Salmanan meminta alat ibadah yang baru untuk di penjara.

"Beliau saat ini ingin mendekatkan diri kepada Allah swt, makanya minta dikirimkan alat ibadah yang baru," kata kuasa hukum Doni Salmanan dilansir dari YouTube Topik Viral pada Selasa (15/3/2022). 

Doni Salmanan (mengenakan baju oranye) masih bersikap santai meski telah ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka. Doni hadir dalam acara konferensi pers kasus penipuan berkedok trading binary option dengan platform Quotex, yang digelar Mabes Polri, Selasa (15/3/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Doni Salmanan (mengenakan baju oranye) masih bersikap santai meski telah ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka. Doni hadir dalam acara konferensi pers kasus penipuan berkedok trading binary option dengan platform Quotex, yang digelar Mabes Polri, Selasa (15/3/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

Selain alat ibadah, Doni Salmanan juga diketahui meminta dikirimkan buku favorit.

Baca Juga: Kucuran Uang Doni Salmanan Seret Nama Lesti Kejora dan Rizki Billar, Disebut Dikasih Amplop Tebal Saat Pernikahan

"Ada beberapa pesan dari beliau minta dikirimi beberapa buku kesukaannya karena beliau senang membaca ya, dan meminta dibawakan alat ibadah," sambungnya.

Perihal aset kekayaan yang disita, Ikbar Firdaus mengungkap jika Doni Salmanan telah lapang dada menerimanya. 

Doni Salmanan [Instagram]
Doni Salmanan [Instagram]

"InsyaAllah dia sudah pasrahkan dan akan ikhlas menjalani ini," ucapnya.

Sebelumnya, Doni Salmanan sempat meminta sang istri untuk lebih rajin ibadah ketika ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan investasi bodong.

"Setiap saat cuman ngingetin solat, dzikir, doa aja dan minta restu izin. Gapernah nuntut apa-apa dari istri, masyaAllah," tulisnya lewat Instagram @dinanfajrina. 

Baca Juga: Tegas! MUI Sebut Sedekah Crazy Rich Abal-abal seperti Doni Salmanan dan Indra Kenz Haram

Doni Salmanan & Dinan Fajrina (Instagram/@dinanfajrina)
Doni Salmanan & Dinan Fajrina (Instagram/@dinanfajrina)

Untuk tambahan informasi, rekening saldo Doni Salmanan senilai Rp532 telah dibekukan oleh PPATK beberapa waktu lalu.

Daftar aset kekayaan Doni Salmanan yang disita makin panjang. Dua rumah mewah dan aset bergerak lainnya ikut disita.

Kini, aset kekayaan Doni Salmanan yang lain juga ikut disita seperti tas mewah, jam tangan mewah, sepatu, hingga pakaian branded.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI