Suara.com - Channing Tatum kembali ke layar lebar lewat film Dog. Bukan hanya beradu peran dengan artis lain, aktor 41 tahun ini harus berhadapan dengan seekor anjing militer bernama Lulu.
Meski berhadapan dengan seekor anjing, ada pemain lain yang ikut terlibat dalam film yang disutradarai Channing Tatum. Mereka adalah Jane Adams, Kevin Nash hingga Ethan Suplee.
Film Dog membawa cerita sederhana mengenai Briggs, mantan Army Rangers. Ia menderita PTSD gangguan stres pasca trauma namun mendapat misi membawa Lulu.
![Film The Dog [United Artists Releasing]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/12/99410-film-dog.jpg)
Walaupun dibalut dalam cerita sederhana, film Dog yang juga bergenre komedi ini membawa pesan manis di akhir cerita. Terutama, bagaimana seseorang yang berhasil menaklukan anjing yang terkenal galak.
Kritikus film melalui Rotten Tomatoes memberikan 76 persen tomat segar. Penilaian ini juga berbanding lurus dengan reaksi 90 persen penonton yang menyukai Dog.
"(film) Dog sangat menyenangkan dan menyentuh secara emosional," kata Amy Nicholson dari Film Week.
![Film The Dog [United Artists Releasing]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/12/35904-film-dog.jpg)
"Dog jadi comeback Channing Tatum sejak 2017. Ia menampilkan pesona yang khas, dan sebagai penonton itu sangat menghibur," ujar Poulomi Das.
Lalu seperti apa sinopsis film Dog? Berikut sedikit cuplikannya.
![Film The Dog [United Artists Releasing]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/12/58287-film-dog.jpg)
Briggs berhadapan dengan Lulu, anjing militer yang tak mudah beradaptasi dengan orang lain. Bahkan jika seseorang menyentuh telinganya, si anjing bisa mengamuk.
Baca Juga: Cerita Wulan Guritno, Perankan Ibu Amnesia di Film The Other Side
Briggs tidak bisa menolak misi itu. Sambil mengendarai mobil, ia harus bepergian jauh dengan si anjing.