Suara.com - Doni Salmanan bukan satu-satunya sosok yang tersorot kasus penipuan trading Quotex. Mantan istrinya, Gigi Ruwanita juga ikut terseret dalam kehebohan masalah ini.
Gigi Ruwanita bahkan dituduh pernah menyindir Doni Salmanan. Sindiran itu muncul saat mantan suaminya ditetapkan sebagai tersangka pada 8 Maret 2022.

"Konten duit ya pengikutnya cuma bisa nilai orang dari duit. Udah gitu aja," tulis Gigi Ruwanita di Instagram Story.
Namun terkini, Gigi Ruwanita membantah tuduhan tersebut. Ia mengatakan postingan itu ditulis jauh sebelum adanya kasus Doni Salmanan.
"Tidak benar kalau aku menyindir beliau di story. Aku update jauh sebelum aku tahu kasus beliau," kata Gigi Ruwanita di Instagram, Kamis (10/3/2022).
![Influencer Doni Salmanan (kanan) tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Selasa (8/3/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/03/08/60769-doni-salmanan-diperiksa-bareskrim-polri.jpg)
Ia menambahkan, "Intinya, apapun yang diberitakan sangat jauh dari kenyataan."
Gigi Ruwanita juga menegaskan hubungannya dengan Doni Salmanan baik-baik saja. Tidak mungkin silaturahmi itu dirusak dengan adanya sindiran.
"Saat pisah kami baik-baik saja. Aku nggak pernah nge-hate, menyenggol atau mengganggu kehidupan beliau. Kami sudah berdamai dengan masa lalu," kata Gigi Ruwanita.
Salah satu bukti hubungan Gigi Ruwanita dan Doni Salmanan terjalin baik adalah dengan memberikan dukungan satu sama lain.
Baca Juga: Mantan Istri Doni Salmanan Terseret Kasus Penipuan Quotex, Ini Klarifikasinya
Untuk itu, Gigi Ruwanita meminta siapapun tidak termakan kabar hoaks mengenai hubungan buruk antara dirinya dengan Doni Salmanan.