Selain Liver, Hilman Hariwijaya Sempat Kena Covid-19 Sebelum Meninggal

Rabu, 09 Maret 2022 | 19:13 WIB
Selain Liver, Hilman Hariwijaya Sempat Kena Covid-19 Sebelum Meninggal
Hilman Hariwijaya meninggal. [ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hilman Hariwijaya mengalami gangguan fungsi hati sejak tiga tahun lalu. Cerita datang dari Tengku Firmansyah saat melayat ke rumah duka di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Rabu (9/3/2022).

"Pas awal kena itu tiga tahun lalu, sempat di operasi. Itu juga lumayan parah," jelas Tengku Firmansyah.

Tengku Firmansyah
Tengku Firmansyah

Namun setelah berobat ke Kuala Lumpur, Malaysia, fungsi hati Hilman Hariwijaya sempat berangsur pulih.

"Alhamdulillah sempat membaik tuh," kata Tengku Firmansyah.

Baca Juga: Jenazah Hilman Hariwijaya Dimakamkan, Istri yang Baru Sebulan Dinikahi Tak Kuasa Menahan Duka

Sayang di 2021, Hilman Hariwijaya sempat terinfeksi Covid-19. Paparan virus membuat daya tahan tubuh penulis Lupus menurun hingga akhirnya terkena stroke.

Dewi, istri Hilman Hariwijaya seakan belum siap melepas kepergian sang suami. Hilman penulis novel Lupus dimakamkan di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Rabu (9/3/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Dewi, istri Hilman Hariwijaya seakan belum siap melepas kepergian sang suami. Hilman penulis novel Lupus dimakamkan di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Rabu (9/3/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

"Waktu itu kena Covid cukup parah. Setelah itu baru kena stroke," kisah Cindy Fatika Sari.

Februari 2022, gangguan fungsi hati Hilman Hariwijaya kambuh lagi di tengah penyakit stroke yang ia derita. Hilman Hariwijaya sempat dirawat intensif di rumah sakit.

Keluarga dan sahabat memberikan penghormatan terakhir untuk Hilman Hariwijaya. Hilman penulis novel Lupus dimakamkan di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Rabu (9/3/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Keluarga dan sahabat memberikan penghormatan terakhir untuk Hilman Hariwijaya. Hilman penulis novel Lupus dimakamkan di TPU Jombang, Tangerang Selatan, Rabu (9/3/2022). [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]

"Sempat satu bulan dirawat. Kan rencananya mau cangkok liver. Tapi belum sempat, sudah keburu drop duluan. Daya tahan tubuhnya nggak bisa naik," jelas Tengku Firmansyah.

Hingga akhirnya, Hilman Hariwijaya menghembuskan napas terakhir pukul 08.02 WIB pagi tadi di Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta.

Baca Juga: Penulis 'Lupus' Hilman Hariwijaya Meninggal Akibat Penyakit Liver, Inikah Tanda-tandanya?

Oleh keluarga, jenazah Hilman Hariwijaya dimakamkan di TPU Jombang, Tangerang Selatan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI