Suara.com - Doni Salmanan memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, Selasa (8/3/2022). Ia diminta memberikan keterangan terkait dugaan penipuan berkedok trading binary option yang dilaporkan oleh sosok berinisial RA.
Pantauan dari lokasi, Doni Salmanan datang didampingi tim kuasa hukum. Ia mengenakan kemeja biru lengan panjang serta celana hitam.
Doni Salmanan juga terlihat memakai sepatu Nike Air Jordan putih. Senada dengan salah satu rekannya yang mengenakan Nike Air Jordan kuning.
Sebelum masuk ruang pemeriksaan, Doni Salmanan sempat menyapa awak media di lokasi. Dengan santai, ia sedikit memberikan keterangan soal kasus hukum yang menjeratnya.
"Saat ini proses saya sedang diproses kepolisian," kata Doni Salmanan.
Doni Salmanan juga menyatakan siap mematuhi proses hukum yang berlaku atas laporan terhadap dirinya.
"Jadi saya percayakan ke pihak kepolisian dan semua sudah diproses seadil-adilnya," kata Doni Salmanan sebelum masuk ruang pemeriksaan.
Sebelumnya diberitakan, penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri menjadwalkan pemanggilan Doni Salmanan atas dugaan penipuan berkedok trading binary option.
"Penyidik akan melakukan pemeriksaan terhadap DMP alias DS dengan status sebagai saksi," kata Kepala Penerangan Bagian Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Pol Gatot Repli Handoko.
Berbeda dari Indra Kenz yang memakai Binomo, Doni Salmanan aktif bermain binary option di platform Quotex.