Suara.com - Setelah pernyataannya yang menghargamkan diri berkolaborasi dengan Atta Halilintar, komika Uus kembali menyindir suami Aurel Hermansyah. Uus menyindir Atta soal konten bagi-bagi duit.
Di Instagram, Uus menuliskan kalimat, "Konten duit ya pengikutnya cuma bisa nilai orang dari duit. Udah gitu aja."
Sementara di bagian caption, bintang film Imperfect ini menuliskan kalimat, "Ayo sini gue jabanin."
Uus memang tidak menyebut Atta Halilintar secara langsung. Namun apa yang ditulisnya membuat warganet yakin sosok yang dimaksud komika 31 tahun itu adalah Atta.
Baca Juga: 7 Artis Tampil dengan Rambut Gimbal, Augie Fantinus 'Dimusuhi' Istri
Unggahan Uus mengenai Atta Halilintar pun ramai ditanggapi warganet rekan artis. Rekan artis seperti Deddy Corbuzier, Tretan Muslim, Syamsir Alam dan lainnya menanggapi unggahan Uus dengan candaan.
Namun tidak demikian dengan sebagian besar warganet. Banyak warganet yang tak bersimpati dengan sikap yang ditunjukkan Uus terhadap Atta Halilintar.
Warganet heran mengapa Uus begitu menunjukkan ketidaksukaannya terhadap Atta Halilintar. Apalagi, Atta sendiri tak menanggapi atau terpancing dengan komentar Uus.
"Bener sih, tapi konten lucu-lucuan lo sekarang kebanyakan ngomongin kejelekan orang," kata akun @jo.basnapal.
"Heran gue sama ini orang (Uus) merasa konten-konten dia berkelas padahal sama aja. Gw bukan fans Atta tapi dia lebih ber-attitude sih, daripada ngurusin hidup orang," ujar akun @kritaki4.
Baca Juga: 5 Potret Adu Gaya Krisdayanti Vs Ashanty Momong Baby Ameena, Gemas Banget!
"Padahal Atta aja stay cool, kok lu ketar-ketir sekarang. Sudahlah fokus karya masing-masaing aja Us, enggak usah nyenggol orang," imbuh akun @rerenasyaw.
"Menghargai sesama konten kreator, toh kalau memang enggak suka tinggal diam tanpa harus menjelekan satu sama lain," kata akun @riazizah44 menimpali.
Sementara warganet lain mengingatkan Uus agar jangan terlalu sombong. Berikut komentarnya:
"Tidak pernah belajar dari kesalahan, kadang mulut bisa jadi pemicu kehancuran," komentar akun @ifta_h45.
"Hati-hati dalam berucap, enggak selamanya kita berada di atas," ujar akun @azmine_cammile20.