Suara.com - Leticia Charlotte Agraciana Joseph atau yang akrab disapa Leticia, putri dari Sheila Marcia dan Anji baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-12 pada Jumat (26/2/2022) lalu. Momen ulang tahun Leticia anak Sheila Marcia dan Anji berlangsung sederhana di rumah saja bersama sang ibu dan ayah sambung serta adik-adiknya.
Leticia juga sempat melakukan video call dengan Anji dan Minda tersayang yang terpisah jarak. Meskipun hanya dirayakan di rumah bersama keluarga, tampak jelas kebahagiaan terpancar di wajah Leticia.
Sementara itu Sheila Marcia sebagai ibu pastinya merasa terharu lantaran si putri sulung tak disangka-sangka begitu cepat tumbuh, sebentar lagi jadi remaja. Yuk, intip momen ulang tahun Leticia anak Sheila Marcia dan Anji!
Bareng mama dan papa

Leticia dapat kecup sayang dari mama Sheila Marcia dan papa Dimas Akira di hari ulang tahunnya yang ke-12. Tidak terasa Leticia sudah tumbuh jadi gadis remaja.
Sheila Marcia pun mendoakan agar anak sulungnya ini menjadi anak yang luar biasa hatinya, selalu humble, sehat dan panjang umur serta selalu takut akan Tuhan.
Video call sama Anji

Jarak bukan halangan bagi Leticia dan ayah kandungnya, Anji untuk tetap berhubungan baik. Saat Leticia ulang tahun pun, ia dan sang ayah melakukan video call.
Terlihat juga istri Anji, Wina Natalia atau yang biasa dipanggil Minda turut berbahagia dengan pertambahan usia Leticia.
Suasana ceria

Semua terlihat bahagia dalam perayaan ulang tahun Leticia yang ke-12. Kedua adiknya, Nathaniel Jedd Melcior Merciano atau yang akrab disapa Nathan dan Precious Brianna Yael Mirano juga sepertinya tidak sabar untuk segera menikmati kue ulang tahun sang kakak nih!
Formasi lengkap

Mengingat kondisi pandemi masih cukup membahayakan, maka perayaan paling aman adalah yang dilakukan di rumah. Yang penting formasi lengkap seperti ini! Ada adik Leticia yang paling kecil juga, Elijah Jerome Zev Emmanuel. Gemas banget Jerome dipegangin tangannya sama Leticia.
Baca Juga: Anji Dukung Indra Kenz, Netizen Singgung Isu Korban Ada yang Meninggal Dunia
Cake dari Anji dan Minda

Sheila Marcia juga mengucapkan terima kasih atas cake yang diberikan oleh Anji dan Minda, nih. "Cake from Papa @duniamanji & Minda @winatalia enakkk! Hahaha," tulisnya di unggahan Instagram.
BERITA TERKAIT
Pamer Chat Biduan yang Izin Bawa Lagunya, Anji Kicep Kena Skakmat Ari Lasso
11 Maret 2025 | 07:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI