Suara.com - Artis Jessica Iskandar mengungkap kondisi terkini usai terjangkit virus corona atau Covid-19. Dia bilang masih merasa lemas.
"Temen-temen terima kasih support dan doanya. Maaf nggak bisa balesin satu-satu. Aku lemes banget," kata Jessica Iskandar di Instagram pada Sabtu (19/2/2022).
Namun, Jedar sapaannya bersyukur sudah bisa pulang ke rumah dan tidak perlu menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
"Hari ke-6 isolasi di rumah. Senang sekali bisa berada di rumah lagi," sambungnya.
Baca Juga: Lagi Hamil, Jessica Iskandar dan Putra Sulungnya, El Barack Positif Covid-19
Maklum meskipun merasa lemas, Jessica Iskandar mengatakan hasil tes kesehatannya sudah membaik. Dia juga sudah tidak pusing maupun demam.
"Bersyukur hasil foto xray paru-paru bersih. Sudah tidak pusing dan demam. Saat ini hidung ga bisa cium, flu, batuk dan bibir kering. Saturasi dan suhu sudah bagus," terang Jessica Iskandar.
Kini, pemain Dealova itu masih istirahat agar bisa pulih seperti sedia kala. Jessica Iskandar pun berterima kasih kepada semua pihak yang sudah memberikan dukungan terhadap dirinya.
"Aku masih ditempat tidur istirahat, ditemani EL dan diurus suamiku. Terima kasih dokter Radit @themedical.bali selalu stand by," ungkap Jessica Iskandar.
"Terima kasih @stelkawilarang dan Dr. Jasmine. Teman-teman semua jaga diri dengan selalu mengikuti protokol kesehatan yang ada ya," imbuhnya lagi.
Baca Juga: 7 Potret Jessica Iskandar Saat Hamil, Positif Covid-19 Bareng Anak
Bisa ditebak, netizen dan rekan artis beramai-ramai memberikan komentarnya. Mengingat Jessica Iskandar dalam kondisi hamil besar.
"Get well soon Je," kata @tarrabudiman.
"Mommy hug," timpal @gisel_la.
"Semangat Jes, cepet pulih," tambah @andreadianbimo.