Sambil Memijit, Deddy Corbuzier Bongkar Sisi Lain Livy Renata: Ini Anak Gampang Diculik

Yohanes Endra Suara.Com
Sabtu, 19 Februari 2022 | 10:37 WIB
Sambil Memijit, Deddy Corbuzier Bongkar Sisi Lain Livy Renata: Ini Anak Gampang  Diculik
Livy Renata. (Instagram/livyrenata)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Hanya saja, sebelum memberikan kerokan tersebut, Deddy Corbuzier 'curi-curi kesempatan' memijit Livy Renata. Livy, yang telah mengubah posisinya dengan membelakangi Deddy Corbuzier, langsung merapikan rambutnya agar tak menutupi bagian pundak dan leher.

Livy Renata dan Deddy Corbuzier. (YouTube/Deddy Corbuzier)
Livy Renata dan Deddy Corbuzier. (YouTube/Deddy Corbuzier)

"Jadi gini. Kalau enak bilang enak ya. Kalau enggak bilang enggak," kata Deddy Corbuzier.

"Coba dilihat dulu yang pegel yang mana. Pegel nggak? Yang mana yang pegel? Tapi kayaknya saya lebih menikmati ini daripada kerokan ya. Gimana kalau kita lupakan saja kerokannya. Jadi pijit boleh nggak? Tadi bilangnya kerokan ya?" imbuhnya sembari bergurau.

Mendengar gurauan Deddy, Livy langsung protes. "Bisa kerokin orang nggak? Jangan sakit ya, jangan merah banget," kata Livy.

Setelah itu, barulah Deddy Corbuzier benar-benar memberikan kerokan pada Livy. Livy pun mengatakan bahwa kerokan yang diberikan Deddy Corbuzier tidak menyakitkan.

"Enak banget mas Ded," kata Livy.

Livy Renata dan Deddy Corbuzier. (YouTube/Deddy Corbuzier)
Livy Renata dan Deddy Corbuzier. (YouTube/Deddy Corbuzier)

Sementara itu, pada kolom caption Instagram, Deddy Corbuzier menulis fakta seputar Livy Renata yang tak banyak diketahui orang.

"@livyrenata Jujurly abis ini butuh Healing Staycation. Anyway nih anak gampang banget diculik," tulis Deddy Corbuzier.

Momen itu langsung menuai banyak komentar dari netizen dan rekan artis. Banyak yang berkelakar bahwa setelah ini akan ada lagi tamu yang minta untuk dipijat. Namun, pada saat bersamaan, ada juga yang menyindir kelakuan Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Perkara Member BLACKPINK, Dokter Tirta Adu Mulut dengan Deddy Corbuzier: Tolong Dihujat Aja!

"Abis ini semua yang hadir mau dapat pijet," komentar Rahayu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI