Suara.com - Tak sedikit artis Tanah Air yang terjun ke dunia bisnis, salah satunya dengan membuka usaha di bidang wisata. Sejumlah artis bahkan memiliki tempat wisata yang diminati banyak pengunjung.
Bagi artis yang terjun ke dunia bisnis, usaha kuliner mungkin menjadi pilihan utama karena memang cukup menjanjikan. Namun ada beberapa yang memilih bidang wisata dengan membuka tempat rekreasi seru dan menyenangkan.
Terbaru Dewi Perssik, siapa saja sih artis yang memiliki tempat wisata? Intip daftarnya berikut ini!
1. Dewi Perssik
Baca Juga: Diselingkuhi Ahmad Dhani, Maia Estianty Ngaku Lebih Bahagia: Gue Ikhlas
Dewi Perssik baru-baru ini membuka wisata taman bunga bernama D'Castello yang terletak di Subang, Jawa Barat. Tempat ini menyuguhkan view dari dataran tinggi yang memanjakan mata, serta banyak spot yang instagramable.
Selain taman bunga, pelantun Mimpi Manis tersebut juga berencana membangun penginapan hingga pemandian air panas. Dewi menyebut bisnis barunya ini sebagai titipan dari Tuhan.
Jika Dewi Perssik membuka usaha wisata baru-baru ini, Inul Daratista justru telah menggeluti bisnis tempat rekreasi sejak lama. Pedangdut senior ini diketahui memiliki obyek wisata bernama Saygon Waterpark yang terletak di Pasuruan, Jawa Timur.
Waterpark milik Inul menawarkan beragam wahana air seru yang bisa dinikmati bersama keluarga, mulai dari Kolam Arus, Kolam Ombak, Kolam Renang Olympic, Waterpark hingga Water Slide, lho.
Baca Juga: 9 Sudut Penthouse Maia Estianty, Harganya Capai Puluhan Miliar!
3. Boy William
Dikenal sebagai presenter dan YouTuber hits, Boy William juga punya menggeluti bisnis wisata, lho. Artis kelahiran 1991 ini membuka tempat wisata yang menyuguhkan banyak spot foto beragam dan Instagramable bernama Motomoto Museum.
Museum milik Boy William ini menawarkan spot bernama Batik Room & Shadow Hues, Polygon Hills, Urban Jungle, Ocean Wonderland, Sumpah Pemuda, hingga Paparazzi Room. Pengunjung bisa berfoto-foto sepuasnya di tempat ini.
4. Chacha Frederica
Chacha Frederica sudah jarang muncul di televisi sejak menikah dengan Bupati Kendal. Selain sibuk mendampingi suami, Chacha juga mulai merintis kerajaan bisnisnya sendiri.
Salah satu bisnis yang telah digeluti Chacha adalah wisata. Bersama sahabat, bintang sinetron Kisah Sedih di Hari Minggu tersebut membuka rumah instalasi bertema desert dengan spot-spot Instagramable bernama House of Sweet.
5. Laura Basuki
Laura Basuki memanfaatkan kegemaran orang-orang berfoto selfie dengan membuka bisnis wisata spot foto Instagramable bernama Haluu World. Tempat ini ditujukan untuk kalangan milenial yang gemar mengambil foto selfie narsis dengan spot menarik.
Sesuai dengan namanya, Haluu World bermakna dunia halusinasi. Tempat ini menyuguhkan ragam instalasi unik dan absurd, mulai dari jamban hingga mangkuk mi instan raksasa.
Hanung Bramantyo juga punya obyek wisata bernama Gamplong Studio Alam yang berlokasi di Yogyakarta. Tempat ini awalnya adalah lokasi syuting dari film-film karya Hanung, yakni Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta serta Bumi Manusia.
Gamplong Studio Alam biasanya diminati oleh pengunjung yang ingin mempelajari seni dan budaya sambil foto-foto di spot Instagram. Tempat wisata ini diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada 15 Juli 2018.
7. Dik Doank
Artis berikutnya yang memiliki tempat wisata adalah Dik Doank. Presenter kondang ini mendirikan tempat bermain sekaligus belajar yang diberi nama Kandank Jurank di kawasan Jakarta Selatan.
Kandank Jurank awalnya hanya menyediakan area outbond. Namun taman edukasi anak yang cukup populer tersebut kini juga fokus pada pelatihan, working space hingga museum seni yang seru.
Itu dia deretan artis yang memiliki tempat wisata sendiri. Kamu sudah pernah ke salah satu tempat di atas, belum?
Kontributor : Chusnul Chotimah