Usung Konsep Raja Catur, Virgoun dan Budi Doremi Dijodohkan di Album Dua Warna Cinta

Rena Pangesti Suara.Com
Kamis, 17 Februari 2022 | 16:34 WIB
Usung Konsep Raja Catur, Virgoun dan Budi Doremi Dijodohkan di Album Dua Warna Cinta
Virgoun dan Budi Doremi [Instagram/@virgoun_]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua musisi ternama Tanah Air, Virgoun dan Budi Doremi dipersatukan dalam sebuah album. Bertajuk Dua Warna Cinta, konsep album ini mengusung dua raja catur.

Virgoun menerangkan filosofi dari catur ini, bahwa setiap orang memiliki warnanya sendiri dalam menyampaikan cinta. Baik dirinya maupun Budi Doremi juga punya caranya tersendiri saat menuliskan lagu cinta.

"Walaupun kami sama ngomongin cinta, tapi cara menyampaikan warna-warna cinta tersebut dalam bermusik itu beda banget," kata Virgoun dalam konferensi pers virtual, Kamis (17/2/2022).

Virgoun dan Budi Doremi [JMSI]
Virgoun dan Budi Doremi [JMSI]

Virgoun misalnya, lebih menulis lagu cinta dengan bahasa yang puitis. Sementara Budi Doremi, secara sederhana namun bisa mengena di hati.

Baca Juga: Chord Bukti Virgoun dan Lirik Lagunya

"Konsepnya papan catur, kami sama-sama jadi rajanya," imbuh Virgoun.

Terbukti, ada 10 lagu cinta yang diciptakan dua musisi ini. Di mana masing-masing dari mereka menyumbang lima lagu.

Virgoun dan Budi Doremi [Instagram/@virgoun_]
Virgoun dan Budi Doremi [Instagram/@virgoun_]

Virgoun mempersembahkan 'Orang yang Sama', Selamat (Selamat Tinggal)', 'Move On', 'Saat Hatiku Bertanya' dan 'Titik Balik'.

Sementara itu Budi Doremi merilis 'Merilis Waktu', 'Bintang Jatuh', 'Maaf Ku Salah', 'Ingat Dirimu Lagi' dan 'Tolong' (Ku Sudah Bosan Sendirian)'

Virgoun dan Budi Doremi [Instagram/@virgoun_]
Virgoun dan Budi Doremi [Instagram/@virgoun_]

Budi Doremi menganggap, lagu cinta yang diciptakannya sebagai pengantar kebahagiaan untuk orang lain.

Baca Juga: Jadi Produser Penyanyi Aminda, Virgoun : Suaranya Lembut Banget

"Cinta itu kan kendaraan tujuannya kemana? Buat bahagia," pungkas Budi Doremi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI